Jalur Kereta Sentolo-Wates Sudah Normal, Bisa Dilalui KA dengan Kecepatan 80 Km/Jam
Jawa tengah dan diy | 23 Oktober 2023, 10:46 WIBBaca Juga: Tegas! Kementerian Investasi Sudah Cabut Izin Usaha Hotel Sultan di Senayan
Sebelumnya, Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJP) dari Kementerian Perhubungan, dan PT KAI telah menginvestigasi penyebab anjloknya KA Argo Semeru.
Salah satu yang akan diinvestigasi adalah dugaan iklim panas ekstrem yang terjadi saat ini.
“Cuaca panas ini juga akan kita waspadai. Ini kan rel dari besi, itu yang kita tidak tahu,” kata Direktur Utama PT KAI Didiek Hartantyo, di Kalimenur, Rabu (18/10).
Ia mengatakan, kereta dan rel kereta sejatinya dalam kondisi baik. Karenanya, perlu investigasi untuk memastikan penyebab kereta anjlok.
Baca Juga: Bahlil Pastikan Xinyi Group akan Tetap Investasi di Rempang Eco City: Mungkin Juga Tahun Ini
Semua aspek bakal diteliti, termasuk masinis. Hasil investigasi akan menentukan langkah KAI.
“Terlalu dini kalau kita menyampaikan penyebabnya sekarang,” ujar Didiek seperti dikutip dari Kompas.com.
“Kami akan investigasi bersama KNKT dan akan diambil langkah secara governance,” ujarnya.
Direktur Keselamatan Perkeretaapian dari DKPDJKP, Erni Basri mengungkapkan, suhu ekstrem pada besi mungkin saja bisa berdampak. Karenanya investigasi akan sampai ke arah itu.
Baca Juga: Menteri ESDM Sebut Pembagian Rice Cooker Gratis akan Dimulai November 2023
“Secara suhu kita melihat dan rasakan sendiri memang dalam rel itu sendiri kita lihat materialnya besi. Jadi (memungkinkan) ada pengaruh panas. Itu nanti akan diteliti kembali,” kata Erni Basri.
Sampai kini, masinis salah satu yang sudah menjalani pemeriksaan. Pemeriksaan terutama pada kelengkapan mengemudi masinis sebelum mengendalikan kereta.
Penulis : Dina Karina Editor : Desy-Afrianti
Sumber :