> >

Kombes Hengki: Tersangka Kasus Pelecehan Miss Universe Indonesia 2023 Kemungkinan Lebih dari Satu

Jabodetabek | 4 Oktober 2023, 15:56 WIB
Direskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi menjelaskan perkembangan kasus dugaan pelecehan seksual Miss Universe Indonesia 2023, Rabu (4/10/2023). (Sumber: KOMPAS TV/IKSAN APRIANSYAH)

"Kami sedang menunggu hasilnya untuk menentukan siapa yang layak menjadi tersangka berdasarkan alat bukti yang ada," ujar Hengki. 

Baca Juga: KemenPPPA Minta Proses Hukum Dugaan Pelecehan Finalis Miss Universe Indonesia Segera Tuntas

Lebih lanjut Hengki menilai, ada kemungkinan tersangka lebih dari satu orang. Sebab, dari proses penyidikan, lebih dari satu pihak diduga menjadi pihak yang bertanggung jawab sebagai pelaku dugaan pelecehan seksual dalam kontes Miss Universe Indonesia 2023. 

Namun apakah nantinya penyidik menetapkan lebih dari satu tersangka, bergantung dari hasil gelar perkara yang dilakukan. 

"Jadi tergantung hari ini (gelar perkara), apakah dua alat bukti dalam menetapkan tersangka terpenuhi, berapa orang yang berpotensi sebagai tersangka berdasarkan alat bukti yang ada," ujar Hengki. 

 

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU