> >

Heboh! Babi Liar Nyelonong Masuk ke Rumah Ketua DPRD Kuningan saat Ada Banyak Tamu

Jawa barat | 30 September 2023, 08:19 WIB
Kolase foto tangkapan layar video babi liar masuk ke rumah Ketua DPRD Kuningan (kiri dan tengah) dan Ketua DPRD Kuningan Nuzul Rachdy (kanan). (Sumber: Tribunnews.com)

Ia menduga babi tersebut masuk ke dalam rumah karena dikejar anjing pemburu. Sebab, ia mendengar pada siang harinya ada komunitas yang berburu di wilayah itu.

"Kami mendapat informasi pada siangnya terjadi perburuan oleh komunitas. Ya ada perburuan babi hutan yang menggunakan anjing berburu itu," ujarnya.

"Jadi, ketika ada komunitas berburu babi menggunakan anjing di hutan Ciniru, mungkin babi menyisir ke sebelah utara hingga masuk ke rumah tersebut," ujarnya.

Adapun Ketua DPRD Kuningan Nuzul Rachdy atau yang akrab disapa Zul, juga membenarkan adanya babi yang masuk ke rumahnya.

"Kejadian babi masuk rumah benar," kata Zul melalui ponselnya, Kamis (28/9/2023).

Baca Juga: Polisi Tangkap Buruh 52 Tahun yang Cabuli 3 Anak di Kuningan

Ia menyebut peristiwa semacam ini baru pertama kali terjadi. Namun menurut dia, hewan liar selain babi memang sering terlihat di permukiman sekitar rumahnya.

"Kalau babi masuk ke rumah baru kejadian kemarin malam, namun adanya hewan liar selain babi, itu banyak beredar. Apalagi sekitar lingkungan desa kami masih banyak habitat fauna tertentu," ujarnya.

 

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Tribunnews.com


TERBARU