> >

Perjalanan LRT Jabodebek Ditambah Mulai Sabtu Pekan Ini, Simak Jadwal Terbarunya di Sini!

Jabodetabek | 14 September 2023, 16:31 WIB
ilustrasi Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek. PT Kereta Api Indonesia (KAI) menambah jumlah jadwal perjalanan LRT Jabodebek, dari awalnya 158, bertambah menjadi 202 perjalanan per hari. (Sumber: kai.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menambah jumlah jadwal perjalanan LRT Jabodebek, dari awalnya 158, bertambah menjadi 202 perjalanan per hari.

Melansir dari Instagram resminya @lrt_jabodebek, penambahan jadwal perjalanan itu mulai berlaku pada Sabtu (16/9/2023) pekan ini.

"Mulai Sabtu, 16 September 2023 LRT Jabodebek ada penambahan jadwal perjalanan loh. Dari 158 bertambah menjadi 202 perjalanan/hari," tulis akun Instargram LRT Jabodebek, Kamis (14/9/2023).

Penambahan perjalanan LRT Jabodebek ini merupakan hasil evaluasi serta melihat tingginya kebutuhan pengguna.

Jadwal keberangkatan awal LRT Jabodebek dengan adanya penambahan perjalanan tetap dimulai paling awal jam 5 pagi.

Sementara untuk perjalanan paling terakhir LRT Jabodebek adalah pukul 19.51 WIB.

Berikut rincian jadwal terbaru LRT Jabodebek mulai 16 September 2023:

Jadwal keberangkatan awal:

1. Dukuh Atas - Harjamukti pukul 05.59 WIB

2. Dukuh Atas - Jati Mulya pukul 06.08 WIB

3. Jati Mulya - Dukuh Atas pukul 05.10 WIB

4. Harjamukti - Dukuh Atas pukul 05.06 WIB.

Baca Juga: 4 Tips Naik LRT Jabodebek yang Diujicoba hingga Akhir September, Tiket Cuma Rp5000

Jadwal keberangkatan terakhir:

1. Dukuh Atas - Jati Mulya pukul 19.27 WIB

2. Dukuh Atas - Harjamukti pukul 19.51 WIB

3. Harjamukti - Dukuh Atas pukul 18.58 WIB

4. Jati Mulya - Dukuh Atas pukul 18.26 WIB.

Sementara untuk tarif, masih diberlakukan promo berupa diskon sebesar 78% yang diwujudkan dalam tarif flat sebesar Rp 5.000 untuk seluruh lintas pelayanan.

Adapun tarif promo Rp 5.000 itu diterapkan hingga akhir September 2023.

Sementara itu, mulai 1 Oktober 2023, LRT Jabodebek akan memberlakukan tarif promo kedua dengan maksimal tarif sebesar Rp 20.000  untuk jarak terjauh dan di bawah Rp 20.000 untuk selain jarak terjauh.

Tarif promo maksimal Rp20.000 ini akan berlangsung sampai 29 Februari 2024 mendatang.

Masyarakat dapat menggunakan LRT Jabodebek dengan mudah melalui pembayaran nontunai seperti Kartu Uang Elektronik Perbankan (BRI, BNI, Bank Mandiri, BTN, BCA, dan Bank DKI Jakarta), Kartu Multi Trip KAI Commuter, Scan Qris, Link Aja, dan KAI PAY.

Baca Juga: Tarif LRT Jabodebek Rp5.000 sampai Akhir September, Dilanjut Promo Maksimal Rp 20.000 Mulai Oktober

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU