Jam Operasional TransJakarta Kalideres-Bandara Soetta Kini Lebih Pagi, Mulai 05.00 WIB
Jabodetabek | 20 Juli 2023, 09:58 WIBKemudian, dari survei dan evaluasi selama uji coba, rata-rata yang menggunakan TransJakarta layanan ini memiliki penghasilan di bawah Rp5 juta. Mereka adalah pekerja bandara di kawasan kargo, kuliner, dan perkantoran pergudangan.
"Jadi sebetulnya dari sisi efektivitas pada saat uji coba, ini efektif untuk melayani pekerja kawasan bandara yang memang dari sisi kemampuan untuk membayar biaya transportasi cukup rendah," tuturnya.
Kemudian, biasanya para penumpang sebelum menggunakan TransJakarta mereka menggunakan sepeda motor untuk menuju bandara. Artinya, ketika mereka beralih ke layanan ini, Joseph berharap penggunaan sepeda motor akan jauh berkurang.
Transjakarta hingga saat ini masih merumuskan tarif layanan rute Kalideres menuju Bandara Soekarno-Hatta. Tenggat waktu penetapan tarif resminya adalah pada 5 Agustus 2023.
Baca Juga: Bertemu dengan Jokowi-Prabowo, Erick: Bahas Pabrik Peluru Sampai Soal Pindad Pindah Dekat Kertajati
"Kami diberikan waktu satu bulan oleh Badan Pengelola Transportasi Jakarta (BPTJ) untuk dapat melakukan uji coba sambil memberikan waktu untuk merumuskan berapa tarif yang kira-kira paling tepat," ungkapnya.
Ada tiga aspek yang dijadikan dasar penentuan tarif tersebut. Pertama, kemampuan dan daya beli masyarakat yang menggunakan rute Kalideres menuju Bandara Soekarno-Hatta.
Kedua, penilaian Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta selaku pengambil kebijakan atas tarif tersebut serta pemberi subsidi kepada PT Transjakarta.
"Kemudian, yang ketiga, adalah dari kacamata teman-teman pelaku bisnis yang sekarang sudah ada di sana. Karena kan ibaratnya, sebelum ada Transjakarta juga sudah ada teman-teman yang melayani di kawasan setempat (Bandara Soekarno-Hatta)," katanya.
Penulis : Dina Karina Editor : Gading-Persada
Sumber : Antara