Update Gempa Bantul Yogyakarta, Kemenkes Siagakan Tenaga dan Fasilitas Kesehatan
Jawa tengah dan diy | 1 Juli 2023, 19:37 WIBDi Kabupaten Kulon Progo, keramik tembok RS Rizki Amalia Lendah mengelupas, namun tidak ada korban, dan pasien dilaporkan dalam keadaan aman.
Sementara di Gunung Kidul, kerusakan sebagian bangunan berupa genteng jatuh, tembok retak di Wonosari, Pasar Argosari, Pancarejo, Girisubo, Candirejo, Dinas Pendidikan GK, Ngasem, Nglipar, dan Tanjungsari.
Total dampak kerusakan adalah 17 titik, antara lain rumah (15 unit), fasilitas pemerintah (1 titik), fasilitas kesehatan (1 titik) dan fasilitas pendidikan (2 titik).
Info korban luka pada Pukul 23.00 WIB, Jumat (30/6/2023), di Kabupaten Bantul ada 4 orang, di Kabupaten Gunung Kidul sebanyak 2 orang, Kabupaten Sleman sebanyak 2 orang, dan 1 orang meninggal karena kaget dan terjatuh dari tempat tidur saat gempa.
Baca Juga: Wilayah Yogyakarta Kerap Diguncang Gempa, Ternyata Ini Alasannya
Penulis : Kiki Luqman Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV