> >

Iduladha 2023, Masjid Istiqlal Terima 45 Sapi dan 15 Kambing Kurban, Begini Sistem Pembagiannya

Jabodetabek | 29 Juni 2023, 07:56 WIB
Ilustrasi sapi untuk hewan kurban menjelang hari raya Idul Adha. Masjis Istiqlal, Jakarta memastikan sebanyak 45 ekor sapi dan 15 ekor kambing yang akan disembelih pada hari raya Iduladha 1444 H/2023. (Sumber: KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO)

"Penyembelihan hewan kurban itu kami akan laksanakan pada hari Sabtu hari kedua tasyrik menurut perhitungan kita di Indonesia," ujarnya. 

Ia pun menyebut, masjid Istiqlal masih menerima hewan kurban hingga Jumat besok (30/6). 

"Kita terima sampai Jumat ya Jumat sore, Jumat malam lah ya, karena Sabtu pagi itu setelah salat subuh kami sudah mulai mengadakan penyembelihan," ucapnya.

 

Pengurus memastikan tidak ada pembagian daging kurban secara langsung di masjid.

"Kemudian untuk distribusi tidak seperti tahun-tahun sebelumnya ya kami tidak mendistribusikan daging kurban itu secara langsung artinya warga masyarakat nggak perlu datang ke masjid Istiqlal ngantri nggak ada ngantri-ngantri," ucapnya.

"Tahun ini kami sudah melakukan pembagian daging hewan kurban ini secara terhormat diantarkan," kata dia.

Baca Juga: Jokowi Tunaikan Salat Iduladha Bareng Ketua MK di Halaman Istana Yogyakarta

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU