> >

Potret Toleransi Warga Semarang Sambut Biksu Thudong, Rela Menunggu 2 Jam di Pinggir Jalan

Jawa tengah dan diy | 28 Mei 2023, 13:42 WIB
Warga Semarang menyambut rombongan biksu yang tengah melakukan thudong menuju Candi Borobudur, Minggu (28/5/2023). (Sumber: Kompas.com/Muchamad Dafi Yusuf)

Baca Juga: Mengenal Ritual Thudong, Perjalanan Spiritual Biksu Tempuh Ribuan Kilometer dengan Jalan Kaki

Terpisah, Sekretaris Pengurus Wihara Sima 2500 Buddha Semarang Wahyudi mengatakan, 32 biksu yang melakukan thudong terkesima dengan antusiasme warga Semarang.

Wahyudi mengatakan, biksu tersebut tak hanya lewat Semarang saja, melainkan akan singgah dan menginap di Wihara Adi Dharma selama satu malam.

32 biksu akan menginap sejak pukul 22.00 WIB hingga 04.00 WIB.

“Mulai perjalanan lagi pukul 05.00 WIB,” ucapnya.

Baca Juga: Saat ke Gunung Ciremai, 32 Biksu Sempat Menikmati Senandung Musik Karinding Khas Sunda

Lebih lanjut, Wahyudi menjelaskan, biksu yang ikut thudong mulanya berjumlah 40 orang.

Namun, kini tersisa 32 orang, termasuk dua orang dari Indonesia.

Beberapa di antara mereka tidak dapat melanjutkan perjalanan lantaran mengalami sakit dan diharuskan menjalani perawatan.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas.com


TERBARU