> >

Kabur ke Banyuwangi, 2 ART Pembunuh Bos Hotel di Jakbar Ditangkap, Ini Kronologi dan Faktanya

Jabodetabek | 19 April 2023, 08:04 WIB
Pembunuh bos hotel di Tangerang diciduk polisi, ini laki-laki inisial S (Sumber: kompas.com/istimewa)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Pembunuh Naima S Bachmid (61) bos dan pemilik Hotel Assirot Resident di Jalan Assirot, Jakarta Barat yang ditemukan tewas pada Kamis (13/4/2023) ditangkap oleh Polda Metro Jaya.

Pelakunya adalah dua orang dan merupakan ART dari bersangkutan. Para pembunuh bos Hotel itu ditangkap saat kabur ke Banyuwangi, Jawa Timur. 

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Indrawienny Panjiyoga menjelaskan kronologi penangkapan pembunuh bos hotel di Jakarta Barat itu, Selasa (17/4/2023). 

Menurut AKBP Panjiyoga,  pelaku yang ditangkap berjumlah dua orang.

Pelaku Pembunuhan bos hotel itu pertama adalah perempuan berinisial F dan laki-laki, berinisial K.

"Para pelaku sudah kami amankan. Pelaku pembunuh dua orang. Inisial F dan S, seorang perempuan dan laki-laki," ujarnya Rabu (18/4/2023) malam dilansir kompas.com

Baca Juga: Pembunuh Wanita Bos Hotel di Jakbar Dicari Polisi, 2 Mobil Mewah Raib, Korban Sempat Dibekap

Menurut AKBP Panjiyoga, kedua pelaku ditangkap setelah melarikan diri, dikejar sampai ke kawasan Banyuwangi, Jawa Timur.

 

Ia juga menyebut, pelaku sebelumnya sempat bersembunyi di daerah Kronjo, Kabupaten Tangerang, usai membunuh korban.

Adapun kini Polda Metro masih memeriksa untuk menelisik motif pembunuhan bos hotel tersebut. 

Baca Juga: Pemudik yang Tinggalkan istri di Brebes Tiba di Kediri, Tertawa Ingat 80 KM Lupa Bonceng Istri

Sebelumnya seperti KOMPAS.TV beritakan, Naima S Bachmid (61) bos dan pemilik Hotel Assirot Resident di Jalan Assirot, Jakarta Barat ditemukan tewas pada Kamis (13/4).

Saat ditemukan keluarga, mulut korban dilakban dan tubuhnya diikat.

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Syahduddi menjelaskan dari hasil penyelidikan sementara, selain korban tewas diduga dibunuh, dua unit mobil mewah korban raib.

"Kalau untuk pembunuhannya ada indikasi kesana. Tapi masih dalam penyelidikan, pelakunya juga masih dicari," kata Kombes Syahduddi Kamis (13/4). 

Ia juga menjelaskan, mobil Toyota Fortuner dan BMW milik korban ikut raib bersamaan dengan penemuan jasad Naima di hotel itu. Mobil itu terparkir di hotel tersebut. 

"Iya betul. Kendaraan mewah korban sebanyak dua unit diduga dibawa kabur pelaku,” ujarnya.

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU