> >

Siaran TV Analog di Jawa Timur akan Dimatikan Malam Ini, Cek 10 Lokasi yang Terdampak!

Peristiwa | 20 Desember 2022, 19:40 WIB
Berdasarkan hasil survei di Jakarta, ATVSI menemukan 57 persen warga belum siap jika TV analog dimatikan pada 5 Oktober dan memutuskan mengundurnya hingga 2 November (Sumber: Kompas.com)

SURABAYA, KOMPAS.TV - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) akan mematikan siaran TV analog atau analog switch off (ASO) di Jawa Timur, Selasa (20/12/2022) malam.

Kepala Bidang Informasi Publik Dinas Kominfo Jatim Assyari menjelaskan penghentian siaran TV analog di wilayah Jawa Timur-1 dilakukan pada pukul 24.00 WIB.

Terdapat 10 kabupaten atau kota yang masuk wilayah Jatim-1. Berikut daftarnya.

Baca Juga: Kominfo Imbau Warga Jawa Timur Segera Pasang STB Jelang Suntik Mati Siaran TV Analog 20 Desember

  1. Kabupaten Pasuruan
  2. Kota Pasuruan
  3. Kota Surabaya
  4. Kabupaten Sidoarjo
  5. Kabupaten Bangkalan
  6. Kabupaten Gresik
  7. Kabupaten Lamongan
  8. Kabupaten Mojokerto
  9. Kota Mojokerto
  10. Kabupaten Jombang

"Untuk wilayah Jatim-1 sudah berlangsung per hari ini," terang Assyari, Selasa, dikutip dari Kompas.com.

Para pengguna TV analog nantinya membutuhkan set top box atau STB untuk bisa menikmati siaran TV digital.

Sementara bagi masyarakat yang telah memiliki TV digital cukup melakukan pencarian sinyal siaran TV digital melalui antena yang dimiliki.

Baca Juga: Cerita Tukang Parkir di Solo Cuma Bisa Lihat Layar Semut saat TV Analog Disuntik Mati

Untuk diketahui pemerintah memberikan STB gratis bagi masyarakat kurang mampu. Salah satu syaratnya adalah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

  • WNI Masuk golongan rumah tangga miskin.
  • Minimal dalam satu keluarga, memiliki satu TV analog.
  • Kementerian Sosial Berlokasi di dalam cakupan yang terdampak ASO.

Hingga 20 Desember 2022, jumlah STB yang didistribusikan bagi warga miskin di wilayah Jatim-1 sebanyak 96 persen dari total kuota 261.237 alat.

 

Penulis : Danang Suryo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas.com


TERBARU