Gas Metana Diduga Jadi Penyebab Ledakan di Tambang Batu Bara Sawahlunto
Peristiwa | 9 Desember 2022, 22:12 WIBTambang itu memiliki 22 lubang dan lokasi yang meledak ada di salah satu dari lubang tambang tersebut.
PT Nusa Alam Lestari selaku pengelola, juga telah memiliki izin lengkap dalam melakukan usaha tambang batu bara dengan ratusan pekerja yang menggantungkan hidupnya di perusahaan itu.
Diberitakan sebelumnya, tambang batu bara PT Nusa Alam Lestari (NAL) di Kabupaten Sawahlunto meledak pada Jumat (9/12) sekitar pukul 09.00 WIB.
Ledakan terjadi saat pekerja sedang bekerja di dalam lubang tambang.
Dari data keseluruhan, jumlah pekerja yang berada di lokasi kejadian sebanyak 14 orang.
Akibat kejadian tersebut, sebanyak 10 pekerja meninggal dunia, sementara empat orang lainnya selamat dengan luka bakar dan telah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.
Baca Juga: Usaha Tim SAR Evakuasi 1 Pekerja Tambang Batubara yang Meledak di Sawahlunto
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/Antara