Mahasiswa UGM yang Nekat Loncat dari Lantai 11, Polisi Sebut Murni Bunuh Diri
Berita daerah | 9 Oktober 2022, 11:53 WIBYOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Polsek Bulaksumur, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memastikan mahasiswa baru Universitas Gadjah Mada (UGM) bernisial TSR (18 tahun) yang nekat loncat dari lantai 11 salah satu hotel di wilayah setempat murni karena bunuh diri.
Kapolsek Bulaksumur Kompol Sumanto menjelaskan kesimpulan diambil setelah pihaknya melakukan sejumlah pemeriksaan dan keterangan dari saksi di lokasi kejadian.
"Bunuh diri, memang ada surat gangguan psikologis korban," kata Sumanto, dikutip dari Antara, Minggu (9/10/2022).
Saat memeriksa di lokasi kejadian, Sumanto mengatakan polisi mendapatkan surat terkait hasil pemeriksaan psikologi TSR dari Rumah Sakit JIH Sleman di dalam tas milik korban.
"Surat keterangan psikologis (bahwa) korban memang terganggu. Sekarang jenazah sudah dibawa keluarga ke Kendal," imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Bagian Humas dan Protokol UGM Dina W. Kariodimedjo membenarkan bahwa TSR merupakan salah satu mahasiswa di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) UGM.
Baca Juga: Temuan Polisi Usai Mahasiswa UGM Tewas Loncat dari Lantai 11 Hotel
"UGM berduka cita mendalam atas meninggalnya salah satu mahasiswa kami di Hotel Porta (Sleman)," ujar Dina.
Sebelumnya diberitakan KOMPAS.TV, seorang mahasiswa Universitas Gajah Mada (UGM) tewas setelah loncat dari lantai 11 sebuah hotel di Yogykarta.
Kejadian ini berlangsung pada pukul 15.00 WIB, Sabtu (8/10), di sebuah hotel yang berlokasi di Jalan Colombo Yogyakarta, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, DIY.
Dalam identifikasi yang dilakukan pihak kepolisian, selain bukan warga setempat, TSR merupakan mahasiswa baru UGM.
"Hasilnya identifikasi awal, di dalam tas korban kami menemukan bahwa yang bersangkutan adalah mahasiswa dari UGM dan merupakan mahasiswa baru atau belum lama di DIY," kata Kapolsek, Sabtu (8/10) kemarin.
"Jadi di dalam tas itu juga ada surat keterangan psikolog, tapi kami masih mendalami apa penyebab TRS nekat loncat kepada rumah sakit yang mengirim surat terkait psikologis TRS," tutur Kapolsek.
Baca Juga: Mahasiswa Baru UGM Tewas Loncat dari Lantai 11 Hotel di Yogyakarta, Ditemukan Surat dari Psikolog
Kontak Bantuan:
Seburuk apa pun masalah yang dihadapi, tindakan bunuh diri bukanlah solusi yang baik. Jika Anda mengalami masa sulit, stres atau hampa dalam hidup seperti depresi, segera hubungi hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes (021-500-454) atau LSM Jangan Bunuh Diri (021 9696 9293).
Layanan konseling juga bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada. Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini:
https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/
Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV, Antara