Wagub DKI Pastikan Tarif TransJakarta dan Kapal Kepulauan Seribu Tetap Sama meski Harga BBM Naik
Sosial | 11 September 2022, 20:16 WIBSebelumnya, Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengatakan akan menambah subsidi bahan bakar minyak (BBM) untuk TransJakarta sebesar Rp62,1 miliar, menyusul kenaikan harga BBM bersubsidi.
"Tentu akan ditambah biaya subsidinya," Kepala Dinas Perhubungan DKI Syafrin Liputo saat menghadiri peresmian hunian DP nol rupiah di Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (8/9/2022), dikutip dari Antara.
Pihaknya sudah menghitung besaran subsidi BBM kepada TransJakarta tersebut setelah ada kenaikan harga BBM bersubsidi.
Syafrin menambahkan pihaknya akan otomatis langsung mengalokasikan tambahan subsidi itu dari anggaran kewajiban pelayanan publik (public service obligation/PSO).
Berdasarkan data Dinas Perhubungan DKI, dana PSO transportasi umum pada 2019 mencapai Rp3,1 triliun dan meningkat pada 2022 menjadi Rp3,5 triliun.
Pada 2022, besaran PSO untuk transportasi umum di DKI mencapai sekitar Rp4 triliun dengan alokasi paling besar TransJakarta sekitar Rp3,2 triliun, MRT sekitar Rp600 miliar dan LRT Jakarta sekitar Rp200 miliar.
Dengan alokasi subsidi BBM kepada TransJakarta itu, Pemprov DKI tidak menaikkan tarif angkutan umum yang sudah terintegrasi dengan JakLingko.
Adapun tarif TransJakarta saat ini masih tetap sama yakni Rp3.500.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/Antara