> >

Bantah Pasang Spanduk Puan-Gibran, DPC Projo Solo: Itu Spanduk Liar karena Tidak Murni dari Kami

Politik | 21 Juni 2022, 12:42 WIB
Spanduk Puan-Gibran yang terpasang di sejumlah titik jalan di Solo, Selasa (21/6/2022) (Sumber: Kompas TV/Widi Nugroho)

"Pusat tidak pernah menginstruksikan, kita hanya diinstruksikan untuk persiapan di Musra Indonesia yang nanti akan dilaksanakan bulan Juli," ujarnya.

Selain itu, Tego juga menyebut bahwa spanduk yang terpasang di sejumlah titik jalan di Solo merupakan "Spanduk Liar" karena tidak murni dari Projo dan bukan instruksi dari pusat.

Meski begitu, ia menganggap pemasangan spanduk tersebut tidak perlu untuk diramaikan sebab tidak ada tulisan pendukungan.

Terlebih, lanjutnya, Puan dan Gibran juga terkesan untuk membiarkan spanduk tersebut sebagai bagian dari cara masyarakat berdemokrasi.

"Terkait spanduk, saya anggap "Spanduk Liar" karena itu tidak murni dari kami. Beliau juga terkesan biarkan aja. Orang berdemokrasi dan tidak ada tulisan pendukungan dan sebagainya tidak perlu kita ramaikan tidak perlu kita ributkan, begitu," ujarnya.

Baca Juga: Charta Politika: Elektabilitas Ganjar Naik usai Jokowi Beri Sinyal Dukungan Capres di Rakernas Projo

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU