> >

Air Terjun Lembah Anai Sempat Meluap, Polisi Minta Pengguna Jalan Terus Berhati-hati

Peristiwa | 14 Juni 2022, 17:45 WIB
Debit Air Terjun Lembah Anai di Sumatera Barat meningkat akibat tingginya curah hujan yang turun pada Senin (13/6/2022) (Sumber: Tribun Pekanbaru)

Meski luapan Air Terjun Lembah Anai sempat menahan ratusan kendaraan, polisi melaporkan pada Senin (13/6) malam, jalanan sudah bisa dilewati kendaraan dari dua arah.

Kendati demikian, pihak akan membuka opsi untuk kembali menutup jalan apabila debit air Lembah Anai kembali meningkat dan meluap hingga menutupi jalan.

"Jika debit air naik maka akan ditutup kembali dan akan dilakukan penutupan jalur," pungkasnya.

Sementara itu, diketahui meluapnya air terjun Lembah Anai akibat hujan lebat terjadi pada Senin (13/6).

Akibatnya, air yang mengalir dari ketinggian tebing cadas itu mengalir seperti bah hingga menutup akses jalan menuju Padang - Bukittingi, Sumatera Barat.

Bahkan, pada Senin petang, akibat dari luapan air terjun Lembah Anai ratusan kendaraan sempat tertahan tidak bisa melanjutkan perjalanan ke wilayah Bukittinggi. Namun luapan air di jalanan berhasil surut dan kendaraan yang tertahan bisa melanjutkan perjalanan.

Baca Juga: Peringatan Dini BMKG, Waspada Banjir Rob di Pesisir Utara Jakarta Hingga 17 Juni

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Tribun Padang


TERBARU