> >

Nyasar di Hutan Larangan Grobogan Gegara Google Maps, Pemotor Ini Bunyikan Klakson Cari Bantuan

Peristiwa | 18 Maret 2022, 11:02 WIB
Foto ilustrasi membaca arah jalan dari Google Maps. Seorang perempuan pengendara motor sendirian tersesat di Hutan Larangan Grobogan Jawa Tengah karena salah membaca arah di Google Maps. (Sumber: grid.id)

 

GROBOGAN, KOMPAS.TV - Seorang wanita asal Karanganyar Nurma Firdinia (22) tersesat di Hutan Larangan, Tanggungharjo, Grobogan, Jawa Tengah diduga usai mengikuti jalur yang ditunjukkan layanan Google Maps.

Tim SAR BPBD Grobogan menerima laporan mengenai adanya orang tersesat tersebut pada Kamis (17/3/2022) sekitar pukul 19.00 WIB.

Kejadian tersebut bermula saat Nurma dengan mengendarai sepeda motornya tersesat setelah mengikuti petunjuk jalur Google Maps melalui ponsel.

Menurut laporan jurnalis Kompas TV Rifai Handoko, Nurma berkendara sendirian dari rumahnya di Desa Jatirejo, Karanganyar menuju Semarang.

Namun naas, tanpa disadari ternyata korban salah arah hingga melintas di jalan terjal tengah hutan Grobogan.

Baca Juga: Harga Daging Ayam Naik, Ceker dan Kepala Ayam Laris

"Iya (Google Maps), awalnya ada orang jadi yaudah positive thinking pasti jalannya bener, ternyata masuk ke perkebunan-perkebunan," ujar Nurma.

Korban yang panik akhirnya berteriak minta tolong sambil menghidupkan senter di ponselnya dan terus membunyikan klakson.

Warga yang mendengar teriakan minta tolong langsung mendatangi korban dan meminta bantuan Tim SAR untuk evakuasi.

Tim SAR BPBD Grobogan dan anggota Polsek Tanggungharjo akhirnya mendatangi titik lokasi tersesatnya korban setelah mendapat kabar sari Tim SAR Solo.

Lantaran medan yang setapak dan berlumpur, petugas memerlukan waktu satu jam hingga akhirnya menemukan korban dalam keadaan syok dan lemas.

Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU