> >

Polisi Pastikan Wanita yang Lompat dari Tower di Kalibata City adalah Model Novi Amelia

Peristiwa | 16 Februari 2022, 19:08 WIB
Ilustrasi upaya bunuh diri. (Sumber: Pexels.com/@guilman-2204305)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Polisi memastikan bahwa perempuan yang tewas akibat melompat dari lantai delapan Tower Raflesia Apartemen Kalibata City adalah model Novi Amelia (34). Novi Amalia cukup dikenal sebagai model. 

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Budhi Herdi Susianto menjelaskan, identitias yang ditemukan adalah Linda Astuti alias Novi Amelia.

Perempuan itu tewas karena melompat dari lantai delapan Tower Raflesia Apartemen Kalibata City, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (16/2/2022).

"Identitas yang kami temukan adalah Linda Astuti dan infonya alias Novi Amalia," ujar Budhi saat dihubungi, Rabu.

Baca Juga: Perkosa Karyawan di Bawah Umur, Pengelola Warteg Ini Berusaha Bunuh Diri Saat Ditangkap

Identitas asli korban, kata Budhi, diketahui setelah penyidik menghubungi pihak keluarga Novi dan meminta keterangan.

"(Identitas itu) info dari keluarga korban," ucap Budhi.

Saat ini, kata Budhi, jenazah Novi Amalia telah dievakuasi dan berada di Rumah Sakit Fatmawati.

"Iya masih di rumah sakit Fatmawati," tegas Buhdi.

Peristiwa yang diduga merupkan aksi bunuh diri itu terjadi pada Rabu sekitar pukul 05.00 WIB.

Novi pertama kali ditemukan oleh salah satu sekuriti apartemen Kalibata City yang sedang patroli subuh.

Korban ditemukan dalam kondisi tergeletak dengan luka di paha dan kepala bagian belakang.

"Kejadian pagi, iya sekuriti yang menemukan pertama," ujar Kanit Reskrim Polsek Pancoran, AKP Abdullah.

Menurut Abdullah, berdasarkan keterangan saksi, korban diduga mengalami depresi bunuh diri dengan cara melompat.

Meski demikian, pihaknya masih akan mendalami lagi kemungkinan tersebut.

"Iya mungkin depresi. Tapi ini masih perlu kita dalami lagi. Jenazah sudah dievakuasi ke RS Fatmawati. Keluarga korban juga sedang kita upayakan kabari," ucap Abdullah.

Baca Juga: Gagalkan Percobaan Bunuh Diri, Sopir Bus Ini Diundang Anies ke Balai Kota

 

Disclaimer: Berita di atas tidak bertujuan memberi inspirasi terhadap tindakan bunuh diri. Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. 

Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada. Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini: https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas.com


TERBARU