> >

Cerita Penyelamatan Buaya yang Terlilit Ban di Palu, Sabar Menunggu Umpan selama 3 Pekan

Peristiwa | 8 Februari 2022, 11:34 WIB
Hili (35) warga Kota Palu, Sulawesi Tengah yang berhasil mengevakuasi dan melepas ban yang terlilit di leher buaya. (Sumber: Kompastv/Ant)

PALU, KOMPAS.TV - Seorang pria, Tili (34), asal Sragen Jawa Tengah berhasil menyelamatkan buaya yang terlilit ban motor sejak 2016 di Palu.

Buaya berkalung ban ditangkap Tili di bantara Sungai Palu, sekitar jembatan 2, Jl I Ngurah Rai, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Senin (7/2/2022).

Tili mengaku bahwa ia sudah tiga pekan berniat menangkap buaya berkalung ban itu.

Setiap sore, dia memasang-melempar umpan yang terikat tali ke sungai sekitar.

Ujung tali lainnya diikat pada batang kayu besar yang ada di sekitar sungai untuk memudahkannya menarik buaya saat umpan itu berhasil.

"Kadang umpannya merpati, kadang ayam," kata Tili sambil memegang ban yang dilepas dari buaya.

Baca Juga: Sederet Kisah Penyelamatan Buaya Terlilit Ban di Palu Sejak 2016

Buaya liar terjerat ban bekas kembali memunculkan diri di Sungai Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (19/3/2020). (Sumber: Kompastv/Ant)

Senin Petang, Tili memasang umpannya dan berhasil menangkap buaya.

Dia tak sendiri, warga setempat yang menonton aksi Tili turut membantu.

"Saya memang mau menangkapnya karena kasihan. Buaya itu terlilit ban selama bertahun-tahun," ucap Tili.

Penulis : Hedi Basri Editor : Purwanto

Sumber : TribunPalu.com


TERBARU