> >

Duh, Warga Pukul Petugas PLN Gegara Menunggak Tagihan Listrik

Peristiwa | 5 Februari 2022, 08:42 WIB
Rekaman video tentang seorang warga memukul petugas PLN yang diduga sedang mencopot meteran listrik viral di media sosial pada Jumat (4/2/2022). (Sumber: Tangkapan layar)

"Itu sudah ada aturannya, jadi petugas sudah bertindak sesuai perjanjian antara pelanggan dengan PLN," lanjut dia.

Karena sudah ditagih berkali-kali dan pelanggan masih bersikeras, petugas PLN pun dipukul di lokasi.

Petugas PLN Cabut Meteran

Dalam video tersebut warga menanyakan surat tugas petugas PLN saat akan mencabut meteran pelanggan. 

Kata Ahmad, pemutusan aliran listrik memang tidak disebutkan secara detail dalam surat perintah yang dibawa petugas itu.

Baca Juga: Angin Kencang Patahkan Tiang PLN dan Tumbangkan Pohon, Listrik 2 Kelurahan di Bantul Padam

Namun, lanjut dia, aturan yang telah disepakati petugas dengan pelanggan yakni apabila lewat tanggal 20 maka dilakukan pemutusan listrik sementara.

Pemutusan sementara dapat dilakukan dengan memutus kabelnya atau mesin meterannya dibongkar sementara.

Pelanggan bisa kembali menikmati layanan listrik begitu ia membayar semua tagihan dan denda yang dibebankan sebelumnya.

Jika sudah begitu, peralatan listrik bisa dipasang kembali oleh petugas PLN dan tanpa biaya apapun.

"Jadi sudah sesuai dengan SOP kami," ujar Ahmad.

Terkait peristiwa itu petugas PLN yang dipukul telah melapor ke Polsek Kasihan, Bantul, Yogyakarta, Rabu (2/2).

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas.com


TERBARU