> >

Penambahan Kasus Covid-19 di Luar Pulau Jawa Terus Merangkak Naik

Peristiwa | 3 Februari 2022, 04:30 WIB
TNI melanjutkan progran serbuan vaksin covid 19 kepada masyarakat usia 12 tahun ke atas. Berlokasi di cilandak town square, jakarta selatan kamis pagi(22/07) menargetkan sebanyak seribu orang dapat menerima dosis vaksin setiap harinya. (Sumber: ANGGI / KOMPAS TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Peningkatan kasus terpapar Covid-19 di luar Pulau Jawa terus merangkak naik. Dikutip dari Antara, setidaknya tiga provinsi yaitu Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara dan Lampung dilaporkan mengalami peningkatan kasus.  


Dari laporan Dinas Kesehatan Kalsel pada 2 Februari 2022,  ada penambahan 68 kasus di seluruh provinsi.

Adanya penambahan cukup signifikan dari hari sebelumnya, pada Selasa (1/2/2022), yakni, sebanyak 48 kasus, hari ini naik menjadi 68 kasus, kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin Machli Riyadi di Banjarmasin, Rabu.

"Ya, ada kenaikan signifikan, semoga semuanya meningkatkan kewaspadaan," ujarnya.

Menurut dia, pemerintah kota melalui Satgas COVID-19 terus melakukan upaya pencegahan agar tidak makin meningkat lagi kasus COVID-19 dengan meningkatkan pengawasan penerapan protokol kesehatan.

"Kita minta semua anggota masyarakat kembali ketat pakai masker, jaga jarak dan sering cuci tangan pakai sabun," ujarnya.

Namun naiknya kasus COVID-19 di Kota Banjarmasin itu tidak terindikasi varian baru Omicron. "Belum ada laporan Omicron," tuturnya.

Baca Juga: Dinkes Balikpapan Catat ada 109 Kasus Aktif Covid – 19

Dengan demikian total kasus COVID-19 selama pandemi ini di Kota Banjarmasin sebanyak 16.129 kasus.

Peningkatan kasus juga terlihat di Sulawesi Utara (Sulut). Terbaru yang terkonfirmasi positif COVID-19 mencapai 34.903 orang sejak kasus pertama diumumkan tengah Maret 2020 lalu.

Pada Rabu (2/2/2022) bertambah sembilan kasus baru COVID-19. 

Menurut Jubir Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Sulut, dr Steaven Dandel MPH, sembilan kasus baru itu, terbanyak berasal dari Kota Manado yakni lima orang, diikuti Kabupaten Minahasa, Kota Tomohon, Kabupaten Bolaang Mongondow dan luar wilayah masing-masing satu orang.

Satgas berharap, masyarakat di provisi berpenduduk lebih 2,6 juta jiwa itu disiplin menerapkan protokol kesehatan ketika melakukan aktivitas.


Kasus baru COVID-19 di provinsi ujung utara Sulawesi ini kembali meningkat dalam sepekan ini, sebelumnya di bawah lima kasus bahkan ada beberapa hari tidak terjadi penularan kasus baru.*


Sementara Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung mencatat telah ada penambahan pada kasus terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak 51 orang.

"Penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Lampung bertambah 51 orang," ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana melalui keterangan tertulis di Bandarlampung, Rabu (2/2/2022).

Ia mengatakan, penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 tersebut, telah menambah jumlah kumulatif kasus terkonfirmasi positif COVID-19 dari 49.975 kasus menjadi 50.026 kasus.

"Penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak 51 kasus itu berasal dari 8 kabupaten dan kota di Lampung," katanya.

Dia merincikan penambahan tersebut ada di Kota Bandarlampung 22 orang, Kabupaten Lampung Utara 1 orang, Lampung Tengah 11 orang, dan Pringsewu 5 orang.

Baca Juga: Enam Anggotanya Positif Covid 19, Komisi I DPR Libur Sepekan

"Selanjutnya ada penambahan 4 kasus di Kabupaten Lampung Timur, 1 kasus di Lampung Barat, 5 kasus di Lampung Selatan, serta 2 kasus di Pesisir Barat," ucapnya.

Menurutnya, penambahan tersebut tidak hanya terjadi pada kasus terkonfirmasi positif tapi juga pada kasus sembuh dari COVID-19.

"Penambahan juga ada pada kasus sembuh sebanyak 2 orang yang berasal dari Kota Bandarlampung," katanya.

Dia mengatakan, dengan adanya penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 tersebut masyarakat diharapkan dapat membantu mencegah perluasan sebaran kasus COVID-19 dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

"Prokes jangan dilupakan, masker wajib digunakan untuk membantu mencegah persebaran COVID-19," katanya lagi.
 

Penulis : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU