As'ad Said Ali, Mantan Wakabin Era Gus Dur yang Sempat Menyeruak di Bursa Caketum PBNU
Muktamar nu | 23 Desember 2021, 22:31 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Bursa calon ketua umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) sempat terjadi sedikit kejutan. Selain Said Aqil Siroj dan Yahya Cholil Staquf, ada nama As'ad Said Ali sempat menyeruak ke permukaan.
As'ad Said Ali, merupakan mantan wakil kepala BIN (Wakabin) ini juga pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Umum PBNU 2010-2015.
As'ad Said Ali mengeklaim dirinya telah mendapat dukungan dari hampir seluruh pengurus wilayah untuk menjadi calon Ketum PBNU.
Baca Juga: Penilaian Positif Peneliti Tentang eks BIN Asad Said Ali Masuk Bursa Calon Ketua Umum PBNU
Namun As'ad enggan mengungkapkan pengurus wilayah mana saja yang telah menyuarakan dukungan atas pencalonan dirinya.
"Dukungan dari hampir semua wilayah, mungkin sebagai dampak dari kaderisasi (Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama/PKPNU) sejak 2011 terutama tertanamnya jiwa kemandirian," ujar As'ad Ali Kamis (23/12/2021), dikutip dari Kompas.com.
Namun hingga detik ini, keikutsertaan As'ad di bursa calon ketum PBNU masih belum bisa dipastikan.
Setelah mengeluarkan pernyataan adanya dukungan untuknya, As'ad dan orang-orang terdekat belum bisa dikonfirmasi lagi oleh Jurnalis KompasTV Dedik Priyanto yang melakukan peliputan di lokasi Muktamar NU, Bandar Lampung.
Profil As'ad Said Ali
As'ad Said Ali sudah lama berkecimpung di organisasi massa Nahdlatul Ulama. Ia merupakan pendiri Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama (PKPNU) yang banyak melakkukan kaderisasi di level bawah.
Alumni PKPNU pun tercatat sudah banyak tersebar di seluruh penjuru negeri. Selain PKPNU, As'ad Ali juga aktif di badan otonom di bawah NU, seperti Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) serta GP Ansor.
Wakil Ketua Umum PBNU periode 2010-2015 ini lahir di Kudus, Jawa Tengah 19 Desember 1949.
Baca Juga: Profil Gus Yahya Cholil Staquf, Putra Pendiri PKB dan Calon Kuat Ketum PBNU
As'ad Said Ali merupakan alumnus Pondok Pesantren Al Munawwir Krapyak Yogyakarta dan alumni Hubungan Internasional Universitas Gajah Mada.
Di pemerintahan Presiden RI ke-4 KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, As'ad ditunjuk sebagai Wakil Kepala BIN.
As'ad Ali mengemban jabatan wakil kepala BIN selama hampir 11 tahun (2000-2011), dari Presiden Gus Dur, Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri hingga Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono.
Baca Juga: Profil Said Aqil Siroj, Calon Ketua Umum PBNU yang Sudah Menjabat 2 Periode
Di lembaga telik sandi, As'ad lama bertugas di timur tengah, seperti Arab saudi, Yordan, Suriah, Lebanon juga pernah bertugas di Amerika Serikat.
As'ad Said Ali pernah merilis buku di antaranya, Negara Pancasila: Jalan Kemaslahatan Berbangsa diterbitkan Pustaka LP3ES Indonesia, 2009.
Nasionalisme dan pembangunan karakter bangsa diterbitkan PSP Press, 2010, Ideologi Pasca-Reformasi terbitkan oleh LP3ES Jakarta, 2010.
Baca Juga: Pasca Pembukaan Muktamar NU ke-34, Sidang Pleno I dan II Dilaksanakan di GSG UIN Raden Intan
Kemudian Islam Pancasila dan Kerukunan Berbangsa diterbitkan LP3ES, 2019.
KH As'ad Ali mendapat Gelar Doktor Horonis causa dari Fakultas Hukum Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang, dan Penanggung jawab kaderisasi di PBNU.
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : KompasTV/Kompas.com