Dor! Satu Warga Sipil Terluka Saat Insiden Penembakan di Intan Jaya Papua
Peristiwa | 10 November 2021, 11:16 WIBPAPUA, KOMPAS.TV - Peristiwa penembakan terjadi di sekitar Kampung Mamba, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua. Dikabarkan, satu warga sipil terluka.
Hal itu dibenarkan oleh Komandan Korem (Danrem) 173/PVB Brigjen TNI Taufan Gastoro yang mengakui adanya seorang warga sipil mengalami luka tembak dari peristiwa tersebut.
"Memang benar ada seorang wanita yakni Agustinus Hondali (24 tahun) mengalami luka tembak," kata Brigjen Taufan, seperti dilansir dari Antara, Rabu (10/11/2021).
Dijelaskankannya, penembakan terjadi di jalan atau lokasi yang sering terjadi gangguan dari kelompok sipil bersenjata (KSB) atau kelompok kriminal bersenjata (KKB) terhadap pasukan gabungan TNI-Polri.
Namun demikian, Taufan mengatakan bahwa dugaan sementara, korban bukan ditembak tetapi terkena tembakan.
"Kami masih menelusuri tembakan itu dari pihak mana," imbuhnya.
Baca juga: Kronologi KKB Serang Kawasan Bandara Bilorai Intan Jaya, Polda Papua: Pengejaran Terus Dilakukan
Adapun korban, lanjut Taufan, sedang dalam proses evakuasi oleh anggota agar mendapat penanganan medis.
Untuk diketahui, insiden penembakan di Kabupaten Intan Jaya, tidak hanya terjadi kali ini saja.
Sebelumnya, Rabu (27/10), seorang anak di bawah usia lima tahun atau balita dilaporkan meninggal karena menjadi korban terkena tembakan saat terjadi kontak senjata antara KKB dengan aparat di wilayah Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal mengatakan, dalam peritiwa tersebut terdapat dua anak yang terkena tembakan, seorang di antaranya meninggal dunia.
Baca juga: Kontak Senjata KKB dan Aparat di Intan Jaya, Seorang Balita Tewas Terkena Serpihan Tembakan
Berdasarkan laporan yang diterimanya, kedua anak tersebut sebelumnya tengah beraktivitas di luar rumah bersama orang tuanya.
Di hari yang sama, kontak senjata juga terjadi di Kampung Mamba, Kabupaten Intan Jaya.
Satu personel TNI AD bernama Serka Asep, terluka dalam insiden tersebut.
Baca juga: Kontak Senjata dengan KKB di Intan Jaya Papua, Satu Prajurit TNI Tertembak di Bagian Perut
Penulis : Baitur Rohman Editor : Gading-Persada
Sumber : Antara