Puja puji Gibran ke TNI: Kontribusi pada Masa Pandemi di Solo, Luar Biasa!
Berita daerah | 5 Oktober 2021, 13:30 WIB“Semoga Hari Jadi ke-76 TNI semakin jaya sesuai tema tahun ini Bersatu, Berjuang Kita Pasti Menang,” sambung Danrem.
Selain itu, pada acara tambahan Korem 074 Warastratama juga memulai rehabilitasi rumah tidak layak huni ( RTLH) di Kota Solo, dengan merehab sebanyak 10 unit rumah warga RTLH dengan anggaran setiap rumah senilai Rp20 juta.
Baca Juga: Jokowi Beri Anugerah Tanda Kehormatan untuk Prajurit 3 Matra di HUT ke-76 TNI
Kegiatan rehab RTLH akan dilaksanakan dari Kodim 0735/Surakarta dan berkoneksi dengan Pemerintah Kota Surakarta.
Terpisah, Komandan Lanud (Danlanud) Adi Soemarmo Marsekal Pertama TNI Agus Setiawan mengatakan momentum HUT ke-76 TNI masih banyak tugas-tugas yang lain menjadi pekerjaan rumah ke depan dalam rangka penanganan pandemi Covid-19 saat ini.
Menurut Danlanud apa yang ditampilkan baik di tingkat pusat maupun daerah yakni bagaimana solidnya TNI Polri dan instansi-instansi lainnya dalam menangani wabah Corona.
Baca Juga: HUT ke-76 TNI: Sejarah, Peran hingga Tugasnya sebagai Alat Pertahanan RI
Hal ini, tentunya menjadi modal yang kuat semua elemen bangsa Indonesia untuk segera bisa menangani atau menetralisir Covid-19 itu.
"Untuk itu, dalam waktu dekat bangsa kita bisa pulih dan kehidupan perekonomian kita kembali normal," kata Danlanud.
Penulis : Gading Persada Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV/Antara