Instalasi Sepatu Raksasa jadi Sasaran Vandalisme, Wagub DKI: Ke Depan Bisa Kita Fasilitasi
Peristiwa | 19 September 2021, 12:10 WIBRupanya, instalasi sepatu Compass raksasa itu merupakan bagian dari Festival Kolaborasi Jakarta yang dulunya disebut Jakarta Development Collaboration Network (JDCN).
Adapun Festival Kolaborasi akan diselenggarakan pada Desember 2021 mendatang.
Direktur Utama Jakarta Experience Board (JXB) Novita Dewi menyebutkan, festival tahunan tersebut terdiri atas berbagai rangkaian acara seperti diskusi, kompetisi, serta forum internasional dengan topik penting terkait kota.
"Festival Kolaborasi Jakarta adalah wadah untuk merayakan kolaborasi-kolaborasi yang ada di Jakarta. Info terkait hal ini bisa dilihat di akun resmi instagram @festivalkolaborasijkt," kata Novia, Jumat (17/9/2021).
Sementara itu, pihak Compass menyebut instalasi hasil kolaborasi dengan XPRESI itu sebagai upaya berbagi semangat kepada sesama.
Creative Director Sepatu Compass Aji Handoko menambahkan, instalasi sepatu raksasa tersebut pun menjadi simbol kebangkitan dan pergerakan yang lebih besar untuk kemajuan industri kreatif.
"Instalasi ini merupakan bentuk keresahan kami terhadap situasi yang melanda industri kreatif saat ini, di mana lingkup kebebasan ekspresi terbatas," ujar Aji dalam keterangannya, Sabtu (18/9/2021).
Lewat pameran tersebut, Aji hendak mengingatkan bahwa setiap orang yang menekuni industri kreatif mesti selalu berkarya serta berpegangan tangan bersama agar bisa maju dan bangkit.
"Jika mengunjungi instalasi itu, para pengunjung bisa melakukan scan barcode dan kemudian telusuri informasi surat terbuka yang ada di instalasi tersebut," imbuh Aji.
Baca Juga: Wagub DKI: Penerapan Ganjil Genap di Ancol dan TMII untuk Cegah Kerumunan Pengunjung
Surat tersebut berisi ajakan kepada seluruh elemen, terutama para pelaku ekonomi kreatif, untuk melakukan pendekatan adaptasi, inovasi, dan kolaborasi supaya dapat bertahan di masa sulit.
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV