Viral Fenomena Langit Terbelah di Langit Pacitan sebagai Tanda Gempa, Ini Penjelasan BMKG
Viral | 9 Agustus 2021, 20:17 WIB"Dengan angin laut atau darat atau terbentuk pada garis front dua masa udara yang berbeda kandungan uap airnya," jelasnya dikutip dari Kompas.com, Senin (09/08).
Baca Juga: Viral Video Aksi Pramugari Berdiri di Puncak Menara Tertinggi di Dunia, Ini Faktanya
Kedua, awan itu terbentuk akibat pesawat jet yang melintas.
Meski jejaknya relatif kecil, Daryono menjelaskan diameter awan dari lintasan jet lebih kuat dengan warna langit.
"Contrail (jejak uap air) ini umurnya sangat pendek biasanya dalam skala menit bisa hilang, bentuknya mirip awan sirus," papar Daryono.
Fenomena Biasa, Bukan Pertanda Gempa
Meski demikian, fenomena yang terjadi di angkasa itu merupakan hal yang biasa terjadi.
Daryono menegaskan hal tersebut bukanlah tanda gempa besar atau bencana lain.
Sebagian masyarakat, jelas Daryono menduga fenomena tersebut berkaitan sebagai pertanda gempa tiba.
Dugaan tersebut masih sangat spekulatif sebab belum ada kajian ilmiah yang dapat membuktikan kebenarannya.
Baca Juga: Muncul Deteksi Bibit Siklon Tropis, BMKG: Tak Berpengaruh, Potensi Hujan karena Fenomena Lain
Dia mengimbau agar masyarakat tetap tenang dalam menanggapi terjadinya fenomena atmosferik tersebut.
"Yang pasti awan tersebut merupakan fenomena atmosferik biasa. Untuk itu kepada masyarakat diimbau tetap tenang dan tidak mudah percaya dengan isu yang berkembang dan tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya," pungkasnya.
Penulis : Danang Suryo Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas.com