Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19, Empat Lokasi di Bangkalan Disiapkan untuk Isolasi
Update corona | 15 Juni 2021, 23:11 WIBLebih lanjut, untuk akses antara pasien dan mahasiswa akan dilewatkan dalam jalur yang berbeda. Ia pun meminta mahasiswa tidak khawatir terhadap hal tersebut.
"Kami akan pinjam lahan, dan kami pastikan tidak melewati kerumunan mahasiswa atau tempat belajar mahasiswa," ujar dia.
Di samping itu, kebutuhan bagi petugas medis yang ditempatkan di UTM akan dipenuhi secara mendalam.
Melansir Kompas.com, kasus Covid-19 di Bangkalan sudah mencapai 2.309 kasus, terhitung hingga Senin (14/6/2021).
Baca Juga: Sambangi RS Darurat Covid-19 di Surabaya, Ketua Satgas Pastikan Kesiapan Antisipasi Lonjakan Kasus
Dengan rincian, 1.548 orang telah dinyatakan sembuh, 222 pasien meninggal dunia, dan masih ada 539 kasus aktif.
Sebelumnya, peningkatan kasus Covid-19 yang terkonfirmasi di Bangkalan, berdampak pada kapasitas bed occupancy rate (BOR) di beberapa rumah sakit di Kota Surabaya.
Hingga Selasa (15/6/2021), sebanyak 369 pasien dirawat di Rumah Sakit Lapangan Indrapura (RSLI), sementara kapasitas rumah sakit sebanyak 400 tempat tidur.
Dari 369 pasien itu, sebanyak 64 orang dari kelompok pekerja migran, 210 klaster Madura, 12 klaster pondok pesantren, dan 83 klaster umum.
Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV