Ditemukan Foto Syur Saat Petugas Gabungan Geledah Kamar Napi di Lapas Bantul
Berita daerah | 6 April 2021, 23:31 WIBBANTUL, KOMPAS.TV- Petugas gabungan yang terdiri dari personel TNI, Polisi dan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), menggeledah kamar-kamar yang dihuni warga binaan pemasyarakatan (WBP) di Rutan Kelas II B Bantul, Selasa (6/4/2021).
Sejumlah barang-barang terlarang ditemukan di dalam kamar selama penggeledahan berlangsung.
Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (KPR) Rutan Kelas IIB Bantul, Jaka Cahyana mengatakan dalam penggeledahan tim dibagi menjadi tiga.
Baca Juga: Dulu Sempat Viral karena Foto Syur Berseragam PNS, Rinada Kali Ini Ditangkap Polisi karena Nyabu
Ketiga tim tersebut akan menggeledah secara bersama-sama di tiga wisma, yaitu Amarta, Pringgodani, dan Candradimuka.
"Penggeledahan ini adalah kegiatan rutin, minimal empat kali dalam sebulan, bisa lebih. Untuk penggeledahan gabungan sudah dua kali kita laksanakan selama tiga bulan ini,” jelas Jaka Cahyana.
Dia menyebutkan target penggeledahan ada tiga wisma.
Wisma Amarta ada lima kamar, kemudian wisma Pringgodani ada lima kamar, dan wisma Candradimuka ada 9 kamar.
“Tetapi satu kosong," imbuh dia.
Melansir TribunJogja, penggeledahan berlangsung cukup lama, sekitar 90 menit.
Baik anggota Koramil Pajangan, Polsek Pajangan, maupun Rutan Kelas IIB Bantul melakukan penggeledahan secara teliti.
Pertama para WBP di dalam satu kamar diminta untuk keluar.
Penulis : Gading Persada Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV