> >

Kisah Chat WhatsApp dan Video Call Jadi Pemicu Pembunuhan Sepupu di Bantul

Kriminal | 1 April 2021, 13:30 WIB
Ilustrasi penyebab pembunuhan sepupu di Bantul akhirnya terkuak.(Sumber: Kompas.com/Handout)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV- Penyebab pembunuhan sepupu di Bantul akhirnya terkuak. Persoalan chat WhatsApp dan video call menjadi pemicu kejadian pembunuhan ini.

N (22) laki-laki yang tega menghabisi nyawa sepupunya, B (38), diduga kerap berkirim pesan atau chatting dengan istri B. Tidak hanya itu, N juga diduga sering melakukan video call dengan istri korban.

Selain saudara sepupu, hubungan N dan B ternyata adalah karyawan dan majikan. N bekerja di pabrik wajan yang dipimpin oleh B.

B yang tidak suka dengan sikap N karea suka menggoda istrinya melontarkan ancaman akan memecat dan membunuh N.

Baca Juga: Detik-Detik Pembunuhan Sepupu di Bantul, Jasad Dibuang dan Terungkap dari Mobil Tanpa Plat Nomor

"Merasa terancam dengan perkataan korban, akhirnya N memiliki rencana serupa, membunuh B," ujar Kasat Reskrim Polres Bantul, AKP Ngadi, Rabu (31/3/2021).

Kesempatan untuk membunuh B datang saat N bertemu dengan B yang sedang mengendarai mobil di wiilayah Banguntapan, Bantul, Selasa (30/3/2021) sekitar pukul 23.00 WIB. Setelah berjalan lebih dari 200 meter, N menjerat leher B dengan kawat sampai tewas.

N mengambil alih kemudi dan mencari tempat untuk membuang jasad sepupunya. Setibanya di Jembatan Selogedong, Argodadi, Sedayu, N pun membuang jasad B.

"Kawat besi sudah disiapkan tersangka dan bisa digunakan  sewaktu-waktu dalam keadaan bahaya.," ucapnya.

Sementara N mengaku nekat membunuh B karena merasa terancam. B juga mengancam akan mengobrak-abrik rumah kakak N yang ada di Bantul.

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU