> >

Saksi Sebut Tercium Bau Sangit Kampas Rem Sebelum Bus Masuk Jurang di Tanjakan Cae Sumedang

Peristiwa | 11 Maret 2021, 07:30 WIB
Bus peziarah asal Subang terbalik 180 derajat di Jalan Raya Sumedang-Malangbong, tepatnya di Tanjakan Cae, Wado, Sumedang, Jawa Barat, Rabu (10/3/2021) malam. (Sumber: KOMPAS.com/AAM AMINULLAH)

Baca Juga: Tanjakan Cae, Lokasi Bus Masuk Jurang Rombongan SMP di Sumedang yang Rawan Kecelakaan

"Alhamdulillah saya dan dua anak saya selamat," ujar Mimin di rumahnya, dinihari tadi.

Sebagaimana diberitakan Kompas.tv, korban tewas akibat kecelakaan di Jalan Raya Sumedang-Malangbong, Tanjakan Cae, Desa Sukajadi, Kecamatan Wado, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, itu bertambah dari semula 23 tewas menjadi 27 orang hingga Kamis, pukul 02.18 WIB.

Sebagian besar korban tewas adalah penumpang yang terjepit badan bus.

Kasubag Humas Polres Sumedang AKP Dedi Juhana mengatakan, bus rombongan peziarah tersebut datang dari arah Tasikmalaya menuju Subang via Wado, Sumedang.

Baca Juga: Bus Tur Siswa Subang Masuk Jurang, Korban Jiwa Dievakuasi ke Puskesmas Wado

Naas, saat melintas Tanjakan Cae yang berada di Jalan Raya Sumedang-Malangbong, bus pariwisata Seri Padma Kencana Itu berjalan oleng dan langsung masuk ke dalam jurang. 

"Itu bus peziarah dari Cipatujah, Tasikmalaya yang hendak menempuh perjalanan menuju Subang via Wado, Sumedang," sambung Dedi.

Penulis : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU