> >

Bersihkan Lahan, Warga Magetan Temukan Granat Aktif Sisa Perang Dunia Kedua

Peristiwa | 9 Maret 2021, 21:38 WIB
Sebuah granat masih aktif peninggalan perang dunia kedua ditemukan oleh warga Magetan ketika membersihkan lahan miliknya. (Sumber: (KOMPAS.COM/SUKOCO))

MAGETAN, KOMPAS.TV - Seorang warga menemukan granat yang dipercaya sebagai sisa-sisa peninggalan perang dunia kedua di pekarangan rumahnya.

Ditemukan oleh Sakat, warga RT 016 RW 003 Dusun Sampung, Desa Sidorejo, Kecamatan Sidorejo, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, granat tersebut masih dalam kondisi aktif.

Sakat menemukan peledak itu ketika cangkulnya terhalang batu. Setelah diangkat ternyata barang mirip bandul tersebut berupa granat.

Baca Juga: Jakarta sedang PSBB, Di Kampung Boncos Justru Pesta Sabu, Ditemukan Granat Aktif

"Ternyata ada barang mirip bandul timbangan yang kata warga granat," ujar Sakat seperti dikutip dari Kompas.com, Selasa (09/03/2021).

Tanah tempat Sakat menemukan granat yang diperkirakan granat nanas tersebut milik seorang pejuang kemerdekaan bernama Abu Thoyib.

Kepada pembeli tanah, Abu Thoyib pernah berpesan untuk berhati-hati karena dia pernah menyimpan peledak tersebut di dekat tanaman bambu.

Baca Juga: Satgas Targetkan Indonesia Bebas Covid-19 Saat Kemerdekaan, Epidemiolog: Tidak Realistis

Granat tersebut lantas diperiksa pihak Gegana. Iptu Suwarno, Kasubsektor Sidorejo mengungkap hasil pemeriksaan Detasemen Gegana Subden Jibom Satbrimob Polda Jatim, granat yang ditemukan warga merupakan granat berjenis fragmentasi dan masih aktif.

Diperkirakan granat tersebut merupakan peninggalan perang dunia kedua. Daya ledak granat ini mencapai radius 100 meter.

Baca Juga: Roket SpaceX Elon Musk Berhasil Mendarat Meski Akhirnya Meledak, Dianggap Pencapaian Besar

"Ini granat berbahaya karena daya ledaknya mencapai radius 100 meter. Diperkirakan peninggalan perang dunia kedua," ujar Suwarno.

Granat tersebut kini telah dievakuasi oleh pihak Gegana dan dimusnahkan dengan cara diledakkan.

Baca Juga: Polri Kerahkan Tim Gegana Identifikasi Lokasi Ledakan di Kantor KAMI Menteng

Penulis : Danang-Suryo

Sumber : Kompas TV


TERBARU