> >

Makna Mural Rudy Cukur Gibran di Solo

Berita daerah | 21 Februari 2021, 21:33 WIB
Mural Rudy Cukur Gibran di Jl. Ir. Juanda, Solo, Jawa Tengah, yang dibuat oleh muralis Kota Solo. (Sumber: Kompas.com / Reza Kurnia Darmawan)

SOLO, KOMPAS.TV – Mural merupakan seni melukis yang banyak ditemukan di kota Solo. Salah satunya, ialah mural yang menghias tembok di pinggir Jl. Ir. Juanda, Kelurahan Pucangsawit, Kecamatan Jebres, Solo, Jawa Tengah.

Di salah satu tembok tersebut, ada sebuah mural yang menarik. Mural itu menampilkan dua orang sosok laki-laki yang berkepala pelontos sedang mencukur rambut seorang pria yang terlihat lebih muda.

Sambil berdiri, tangan kanan pria berkaos hitam itu memegangi alat pencukur rambut. Sedangkan tangan kirinya menyentuh rambut orang yang dia cukur. Sebuah senyum tersungging dari bibirnya. Saat dicukur, tubuh anak muda itu tertutup kain putih.

Baca Juga: Sudah Mantap Pimpin Solo, Gibran akan Jalankan Program Andalan Hasil Kombinasi FX Rudy

Tatapan matanya melihat ke depan. Potongan rambut mulai berjatuhan di pundak kirinya.

Ternyata, dua orang yang divisualkan dalam mural itu adalah F.X. Hadi Rudyatmo, mantan Wali Kota Solo dan Gibran Rakabuming Raka Wali Kota Baru Solo.

Ya, dalam seni mural tersebut, Rudy digambarkan sedang mencukur Gibran.

Mural ini merupakan salah satu dari sejumlah karya yang dibuat muralis Solo untuk merespon purnatugasnya F.X. Hadi Rudyatmo.

Baca Juga: Bukan Gibran, Ini Sosok yang Sementara Pimpin Kota Solo Gantikan FX Rudy

Pada Rabu (17/2/2021), bertepatan dengan Hari Jadi ke-276 Kota Solo, Rudy sapaan F.X. Hadi Rudyatmo, harus mengakhiri masa baktinya sebagai Wali Kota Solo.

Para muralis pun berinisiatif memberikan kenang-kenangan lewat sejumlah karya ber-tagline “Matur Nuwun” yang artinya “terima kasih”.

Mural FX Rudy yang dibuat di tembok sepanjang Jalan Juanda, Kelurahan Puncangsawit, Kecamatan Jebres, Kota Solo, Selasa (16/2/2021). (Sumber: Tribun Solo / Ryantono)

"Ini sebagai bentuk ungkapan terima kasih atas pengabdian Pak Rudy selama ini bagi Solo," jelas koordinator muralis Solo, Irul Hidayat yang dilansir dar Kompas.com.

Salah satu mural yang mereka suguhkan adalah Rudy mencukur rambut Gibran. Mural itu dibuat dengan bumbu parodi.

Meski berbumbu parodi, mural ini mempunyai makna yang mendalam yaitu pesan pengayoman dan bimbingan kepada anak muda.

Baca Juga: Tak Lagi Jabat Wali Kota Solo, Kini FX Hadi Rudyatmo Kembali Jadi Tukang Las

"Visual ini menggambarkan tentang estafet kepemimpinan dan bentuk pengayoman serta bimbingan seorang Rudy kepada anak muda untuk berani berkorban ketika menjadi seorang pemimpin," ucap Irul.

Di sebelah mural “Rudy cukur Gibran”, terlihat mural lainnya, yakni Rudy mengendarai motor Astrea Grand.

Salah satu mural yang menghiasi Jl. Ir. Juanda, Solo. Karya ini dibuat oleh seniman mural Solo sebagai ucapan terima kasih kepada F.X. Hadi Rudyatmo, yang purnatugas dari jabatann Wali Kota Solo pada Rabu (17/2/2021). (Sumber: Kompas.com / Reza Kurnia Darmawan)

Mengenakan polo shirt bermotif garis-garis merah-hitam, senyum lebar terpancar dari wajahnya. Masih di Jl. Ir Juanda, ada mural lainnya yang menampakkan Rudy memakai busana beskap, sedang melambai sambil tersenyum.

Baca Juga: Diisukan Maju Pilgub Jakarta, Refly Harun: Gibran Lebih Untung Maju sebagai Cagub Jawa Tengah

Mural itu dilengkapi kata “matur nuwun” dan visual bangunan, seperti Stadion Manahan, Tugu Keris Tirtonadi, dan Bendung Karet Tirtonadi. Ikon-ikon Kota Solo itu dibangun semasa Rudy menjabat sebagai wali kota.

Selain di Jl. Ir. Juanda, mural-mural dengan tema sama juga dapat dilihat di Stadion Manahan, Bendung Tirtonadi, Ngarsopuro, dan Tugu Keris.

Irul menerangkan mural-mural itu menjadi penanda sejarah bahwa Solo pernah memiliki figur wali kota yang unik, sederhana, dan merakyat.

Penulis : Rizky-L-Pratama

Sumber : Kompas TV


TERBARU