> >

Mahasiswa UNY Bikin Semprotan Anti Bau Helm dari Limbah Kulit Nangka

Berita daerah | 10 Desember 2020, 19:37 WIB
Artoray, semprotan anti bau helm buatan mahasiswa UNY (Sumber: istimewa)

Hasil penyaringan berupa flitrat 1 dan ampas 1. Ampas 1 diberi etanol 98 persen lalu ditutup dalam aluminium foil selama dua hari. Setelah itu, dikeringkan dan dicampur dengan filtrat 1.

Campuran lalu dievaporasi pada suhu 600 derajat Celsius dengan vacuum evaporator dan diupakan dengan waterbath. Hasilnya berupa ekstrak kulit nangka.

Pembuatan Artoray diawali dengan melarutkan 10 persen ekstrak kulit nangka pada air yang dipanaskan bersuhu 500 derajat Celsius. Tambahkan etanol, mentol, essential oil, Na-metabisulfit dan diaduk secara berkelanjutan. Tambahkan propilen glikol sedikit demi sedikit lalu kemas dalam botol dan ditutup plastik. Produk siap dipasarkan.

Karya mahasiswa UNY ini berhasil meraih dana Dikti dalam Program Kreativitas Mahasiswa bidang Kewirausahaan tahun 2020.

Penulis : Switzy-Sabandar

Sumber : Kompas TV


TERBARU