> >

Situs Pemkab Madiun Diretas, Isinya Umpatan ke Anggota Dewan

Peristiwa | 7 Oktober 2020, 23:17 WIB
Tampilan webside BKD Kabupaten Madiun yang diretas pada September 2019 lalu. (Sumber: Surya.co.id)

Kasus situs Pemkab Madiun diretas bukan yang pertama kali. Situs Dinas Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemkab Madiun bkd.madiunkab.go.id pernah diserang hacker. Peristiwa itu diketahui pada Jumat (27/9/2019) pagi.

Akibatnya, website yang berisi informasi seputar kegiatan di BKD Madiun tidak dapat diakses.

Peretas mengubah tampilan halaman menjadi warna hitam dengan tulisan Hacked By Dev19Feb ft Kowalskyi dan juga gambar tokoh kartun manga One Piece, Monkey de Luffy.

Baca Juga: Tokopedia Diduga Diretas, 15 Juta Data Pengguna Bocor

Selain itu, di bagian bawah gambar, peretas meninggalkan pesan bertuliskan Tolak RUU KUHP.

Serta semacam kode My Friends : Vlyn - HOd3_ 94n - M4L1KL8590 - 213 _90n6 - HarisID - Kowalskyi.

 

Penulis : Johannes-Mangihot

Sumber : Kompas TV


TERBARU