> >

Viral Video Kendaraan Berat TNI AD Lindas Tanaman Melon Milik Petani Kebumen

Peristiwa | 28 Agustus 2020, 21:47 WIB
Kondisi tanaman melon di Urut Sewu, Desa Setrojenar, Kecamatan Buluspesantren, Kebumen, Jawa Tengah. (Sumber: (DOK URUT SEWU BERSATU))

Seperti diketahui, konflik antara warga dan TNI terkait dengan penggunaan lahan tersebut telah berlangsung lama. Bahkan, beberapa kali sempat pecah kericuhan.

Kepala Desa Setrojenar Muslim Sidik mengatakan, lahan tersebut merupakan milik negara.

"Sampai saat ini legalitasnya tanah negara, bukan hak masyarakat atau TNI," jelas Muslim.

Baca Juga: Curhat Petani Karo Yang Terancam Gagal Panen Karena Erupsi Gunung Sinabung

Menurut Muslim, kondisi di lokasi tidak seperti yang tergambar di media sosial.

"Antara video di medsos memang jauh berbeda, artinya di lokasi memang kendaraan TNI melintasi, cuma tidak separah yang di medsos," kata Muslim.

Muslim mengatakan akan mengklarifikasi peristiwa tersebut kepada pemilik tanaman.

Sementara itu, Kepala Penerangan Kodam IV/Diponegoro Letkol (kav) Susanto menyatakan, kabar di media sosial yang menyebutkan lahan pertanian rusak akibat lalu lalang kendaraan TNI saat sedang latihan tidak benar.

"Ada yang dibelokkan dan sengaja membangun persepsi seolah latihan penembakan meriam di sana telah merugikan warga petani," kata Susanto.

Baca Juga: Viral! Mahasiswa Lulusan Fisipol UGM Pilih Jadi Petani, Ini Alasan di Baliknya

Padahal, realitasnya, warga yang memanfaatkan lahan milik TNI AD telah menyepakati bila sedang digunakan latihan, mereka tidak beraktivitas dan tidak akan menuntut apa pun atas dampak latihan pada areal yang digunakan.

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU