> >

Link dan Cara Cek Pengumuman PPDB Jabar 2024 Tahap 1 Hari Ini, Simak Tahapan Selanjutnya

Sekolah | 19 Juni 2024, 12:26 WIB
Pengumuman hasil PPDB Jabar 2024 tahap 1 keluar hari ini, Rabu (19/6/2024). (Sumber: ppdb.jabarprov.go.id)

BANDUNG KOMPAS.TV - Pengumuman hasil Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jawa Barat (Jabar) 2024 tahap 1 dirilis hari ini, Rabu (19/6/2024).

Peserta yang sebelumnya mendaftar sekolah jenjang SMA, SMK, dan SLB, bisa melihat pengumuman PPDB Jabar 2024 tahap 1. 

Diketahui, Dinas Pendidikan Jawa Barat membuka 2 tahapan PPDB yang dibuka pada bulan Juni 2024.

Link Pengumuman PPDB Jabar 2024 Tahap 1

Pengumuman hasil PPDB Jabar 2024 tahap 1 dapat dilihat melalui laman https://ppdb.jabarprov.go.id/.

Berikut cara cek lolos atau tidak PPDB Jabar 2024.

Baca Juga: Pendaftaran Dibuka, Ini Cara Memilih Sekolah PPDB Bersama Jakarta 2024 Tahap 2 SMP, SMA/SMK Swasta

Cara Cek Pengumuman PPDB Jabar 2024

  • Kunjungi laman https://ppdb.jabarprov.go.id/;
  • Klik 'Wilayah PPDB';
  • Klik 'Buka Laman Cadisdik' sesuai dengan wilayah sekolah yang telah dipilih saat mendaftar;
  • Masukkan Nomor Pendaftaran pada kolom yang tersedia lalu klik 'Cari'; atau
  • Pilih menu 'Hasil Seleksi';
  • Pilih jenjang yang sesuai (SMA/SMK/SLB);
  • Pilih Jenis Sekolah (Negeri/Swasta);
  • Klik 'Lihat' pada sekolah yang dipilih;
  • Laman akan menampilkan hasil seleksi PPDB Jabar 2024.

Tahapan Selanjutnya setelah Pengumuman PPDB Jabar 2024

Bagi peserta yang dinyatakan lolos tahap 1, dapat melakukan daftar ulang pada 20 hingga 21 Juni 2024.

Baca Juga: Catat, Berikut Jadwal Jalur Zonasi PPDB Jakarta 2024 untuk SMP dan SMA

Jadwal PPDB Jabar 2024

Jadwal PPDB Tahap 1: 

  • Pendaftaran dan Submit Dokumen Persyaratan: 3-7 Juni 2024
  • Uji Kompetensi Jalur Prestasi (SMA): 10-12 Juni 2024 
  • Pengumuman Hasil: 19 Juni 2024 
  • Daftar Ulang: 20-21 Juni 2024

Jadwal PPDB Tahap 2:

  • Pendaftaran dan Submit Dokumen Persyaratan:  24-28 Juni 2024 
  • Uji Bidang Keahlian (SMK): 1-2 Juli 2024
  • Pengumuman Hasil: 5 Juli 2024 
  • Daftar Ulang: 8-9 Juli 2024

 

Penulis : Dian Nita Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU