> >

Ramai Soal UKT Mahal, UGM Yogyakarta Dukung Pemerintah yang Batal Naikan Uang Kuliah Tunggal

Edukasi | 29 Mei 2024, 23:45 WIB
Gedung Rektorat Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Pihak UGM dipastikan dukung kebijakan pemerintah yang batalkan kenaikan Uang Kuliah Tunggal (UKT) (Sumber: Dok. Humas UGM)

Baca Juga: UKT 2024 Batal Naik, Bagaimana Nasib Maba yang Terlanjur Mengundurkan Diri? Ini Kata Nadiem

Bagi calon mahasiswa yang keberatan dengan biaya IPI, UGM juga memberikan kesempatan membayar dengan cara mengangsur.

Sementara itu, Sekretaris Direktorat Kemahasiswaan (Ditmawa) UGM, Hempri Suyatna, mengatakan pihaknya juga menyediakan beasiswa bagi mahasiswa yang berasal dari keluarga yang mengalami keterbatasan ekonomi.

Selain bantuan beasiswa, Ditmawa bersama Fakultas dan Sekolah juga melakukan verifikasi data calon mahasiswa untuk mendapat subsidi UKT. 

Hempri menyebutkan, pada tahun 2023 lalu sebanyak 6.061 mahasiswa mendapat bantuan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi. Ada pun calon mahasiswa baru yang memenuhi kriteria mendapat bantuan subsidi UKT diseleksi oleh oleh UGM dengan melibatkan mahasiswa, sesuai keputusan Rektor UGM. 

“Kita melibatkan mahasiswa agar subsidi yang diberikan memang betul-betul tepat sasaran,” tandas Hempri.

 

(Penulis: Michael Aryawan)

Penulis : Redaksi Kompas TV Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU