Susunan Upacara Hari Pendidikan Nasional 2024, Ini Contoh Sambutan dan Doanya
Edukasi | 29 April 2024, 13:10 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi akan menyelenggarakan upacara bendera peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024.
Dalam Surat Edaran (SE) pada 22 April 2024 lalu, Kemendikbud Ristek mengimbau instansi pusat, daerah, satuan pendidikan, serta kantor perwakilan Republik Indonesia di luar negeri menyelenggarakan upacara bendera dengan berpedoman pada ketentuan yang ditetapkan.
Adapun upacara Hardiknas 2024 akan dilaksanakan pada Kamis, 2 Mei 2024 pukul 07.30 WIB secara tatap muka. Berikut susunan acara, contoh sambutan dan doanya.
Susunan Upacara Hari Pendidikan Nasional 2024
- Pemimpin upacara memasuki lapangan upacara;
- Pembina upacara tiba di tempat upacara;
- Penghormatan kepada pembina upacara;
- Laporan pemimpin upacara;
- Pengibaran bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya oleh korsik/paduan suara;
Baca Juga: Link Download Logo dan Tema Hari Pendidikan Nasional 2024 2 Mei, Apakah Libur Nasional?
- Mengheningkan cipta dipimpin oleh pembina upacara;
- Pembacaan naskah Pancasila diikuti oleh seluruh peserta upacara;
- Pembacaan naskah Pembukaan UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945;
- Pembacaan Keputusan Presiden RI tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya dan pemberian piagam kepada penerima Satyalancana Karya Satya (jika ada);
- Amanat pembina upacara (Pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi);
- Pembacaan do’a
- Laporan pemimpin upacara;
- Penghormatan kepada pembina upacara;
- Pembina upacara meninggalkan mimbar upacara;
- Upacara selesai, barisan dibubarkan.
Sambutan Upacara Hari Pendidikan Nasional 2024
Berikut contoh sambutan upacara Hari Pendidikan Nasional dari Mendikbud Nadiem Anwar Makarim berdasarkan peringatan upacara pada tahun 2023 lalu.
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Salam sejahtera bagi kita semua,
Om swastiastu,
Namo buddhaya,
Salam kebajikan
Rahayu
Saudara saudariku, sebangsa dan setanah air,
Selama tiga tahun terakhir, perubahan besar terjadi di sekitar kita, di mana-mana dari ujung barat sampai ujung timur Indonesia.
Sebanyak 24 episode Merdeka Belajar yang telah diluncurkan membawa kita semakin dekat dengan cita-cita luhur Ki Hadjar Dewantara, yaitu pendidikan yang menuntun bakat, minat, dan potensi peserta didik agar mampu mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya sebagai seorang manusia dan sebagai anggota masyarakat.
Anak-anak kita sekarang bisa belajar dengan lebih tenang karena aktivitas pembelajaran mereka dinilai secara lebih holistik oleh gurunya sendiri. Para kepala sekolah dan kepala daerah yang dulu kesulitan memonitor kualitas pendidikannya sekarang dapat menggunakan data Asesmen Nasional di Platform Rapor Pendidikan untuk melakukan perbaikan kualitas layanan pendidikan.
Para guru sekarang berlomba-lomba untuk berbagi dan berkarya dengan hadirnya Platform Merdeka Belajar. Selain itu, guru-guru yang dulu diikat berbagai peraturan yang kaku sekarang lebih bebas berinovasi di kelas dengan hadirnya Kurikulum Merdeka.
Sejalan dengan Kurikulum Merdeka yang menekankan pembelajaran mendalam untuk mengembangkan karakter dan kompetensi, seleksi masuk perguruan negeri pun sekarang fokus pada mengukur kemampuan literasi dan bernalar.
Pada jenjang perguruan tinggi, adik-adik mahasiswa yang dulu hanya belajar teori di dalam kelas sekarang bisa melanglang buana mencari pengetahuan dan pengalaman di luar kampus dengan hadirnya program-program Kampus Merdeka.
Dari segi pendanaan, pencarian langsung Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) dan pemanfaatannya yang lebih fleksibel telah memberikan keleluasaan bagi sekolah untuk meningkatkan kualitas belajar.
Dengan perluasan program beasiswa, kesempatan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi sekarang lebih terbuka. Dukungan dana padanan untuk mendanai riset juga telah melahirkan begitu banyak inovasi yang bermula dari kolaborasi.
Selain itu, mekanisme dana yang fleksibel dapat mewadahi gagasan-gagasan kreatif para seniman dan pelaku budaya sehingga mampu menghasilkan karya-karya hebat yang mendukung pemajuan kebudayaan.
Saudara-saudariku, mari kita ingat, bahwa bersama-sama kita telah membuat sejarah baru dengan gerakan Merdeka Belajar. Transformasi yang masif ini sudah sepatutnya dirayakan dengan penuh syukur dan semarah, karena semuanya adalah hasil dari kerja keras dan kerja sama kita.
Baca Juga: Daftar Libur Nasional dan Cuti Bersama Mei 2024 Menurut SKB 3 Menteri, Ada Berapa Tanggal Merah?
Hari Pendidikan Nasional tahun ini adalah waktu yang tepat bagi kita untuk merefleksikan kembali setiap tantangan yang sudah dihadapi, juga setiap langkah berani yang sudah diambil.
Dengan merefleksikan hal-hal yang telah kita lakukan sepanjang tiga tahun terakhir, kita dapat merancang arah perjalanan kita ke depan guna memastikan keberlangsungan dan keberlanjutan Merdeka Belajar.
Layar yang sudah kita bentangkan jangan sampai terlipat lagi. Kita semua, para tenaga pendidik, dan tenaga kependidikan, seniman dan pelaku budaya, juga peserta didik di seluruh Nusantara, adalah kapten dari kapal besar yang bernama Indonesia ini.
Perjalanan harus kita lanjutkan, perjuangan mesti kita teruskan, agar semua anak bangsa merasakan kemerdekaan yang sebenar-benarnya dalam belajar dan bercita-cita.
Oleh karena itu, mari kita semarakkan hari ini dengan semangat untuk meneruskan perwujudan Merdeka Belajar, Mendidik Pelajar Pancasila yang cerdas berkarakter, dan membawa Indonesia melompat ke masa depan dengan pendidikan yang memerdekakan.
Selamat Hari Pendidikan Nasional.
Terima kasih
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Om shanti shanti shanti om,
Namo buddhaya
Doa Upacara Hari Pendidikan Nasional 2024
Berikut contoh doa upacara Hari Pendidikan Nasional dari Kemendikbud Ristek berdasarkan peringatan upacara pada tahun 2023 lalu.
Assalamu’alaikum Wr. Wb. Izinkan kami memandu doa menurut agama Islam, bagi yang beragama lain, kami persilakan berdoa menurut agama dan kepercayaan masing-masing.
بسمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ
Dengan nama-Mu Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, segala puji untuk-Mu Tuhan semesta alam, Engkau tempat kami meminta, Engkau tempat kami memohon, kami berdoa kehadirat-Mu ya Allah.
Baca Juga: Lebaran Iduladha 2024 Kapan? Ini Jadwalnya Berdasarkan Kalender Hijriah Kemenag
Alhamdulillah hamdas syākirin, hamdan nā'imin, hamdan yuwāfī ni’amahu wa yukāfiu mazīdah. Yā rabbanā lakal hamdu kamā yanbaghii lijalāli wajhikal karīmi wa 'adhīmi sulthānik.
اللَّهُمَّ صَلِّي عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ
Ya Allah. Limpahkanlah rahmat dan kemuliaan kepada junjungan kami Nabi Muhammad SAW berserta keluarga-Nya. Ya Allah, ya Tuhan kami Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang Saat ini kami berkumpul dalam rangka mengikuti “Upacara Bendera Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei”, untuk itu Ya Allah jadikan acara peringatan Hardiknas ini, kegiatan yang penuh rahmat, kegiatan yang membawa manfaat, dan kegiatan yang penuh dengan hikmat. Ya Robb, berkati dan ridhoi acara kami ini.
Wahai Tuhan yang melapangkan jalan ke surga bagi para penuntut ilmu. Wahai Tuhan yang mengajarkan nama-nama segala sesuatu. Wahai Tuhan yang memuliakan Nabi Adam melebihi malaikat yang diciptakan lebih dahulu. Wahai Tuhan yang meninggikan derajat kaum beriman dan pewaris ilmu.
Anugerahi kami sedikit dari banyaknya ilmu pengetahuan-Mu, yakni ilmu yang bermanfaat, agar tak sesat langkah kami menuju ridho-Mu. Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa, Ya Rahman, Ya Rahim.
Jadikanlah Hari Pendidikan Nasional tahun ini sebagai momentum terbaik untuk serentak bergerak mewujudkan Merdeka Belajar.
Mudahkanlah cita-cita kami untuk mempersiapkan putra-putri kami menuju Indonesia Emas tahun 2045. Ya Allah, Tuhan yang Maha Pengampun.
Lapangkanlah hati kami agar selalu dalam naungan rahmat-Mu dan bantulah kami agar selalu berada dalam petunjuk-Mu. Janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Mendengar, kabulkanlah doa dan permohonan kami.
رَبَّنَا آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا. رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي، وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي
رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الْآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
Subhana rabbika rabbil ‘izzati 'amma yasifun Wa salamun 'alal mursalin
وَ الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV