Link dan Cara Cek Penerima Beasiswa Kaltim Stimulan 2023 Tahap 1 untuk SD, SMP, SMA
Beasiswa | 13 September 2023, 03:35 WIBCaranya, masukkan NISN siswa, lalu klik "Periksa", apabila tercantum keterangan sebagai "Calon Penerima", siswa berhak mendapatkan beasiswa.
Baca Juga: Daftar Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, Ini Total Tanggal Merahnya
Apabila statusnya telah dinyatakan lolos sebagai "Calon Penerima" tetapi belum melakukan input pilihan nama bank, harap segera membuka rekening tabungan di Bankaltimtara terdekat atas nama penerima beasiswa.
Setelah sekolah menyampaikan data rekening bank kepada Badan Pengelola Beasiswa Kalimantan Timur, proses pencairan/transfer dana beasiswa kepada penerima beasiswa akan dilakukan oleh bank ke rekening masing-masing.
Bagi penerima beasiswa yang tidak memberikan data rekening bank sampai dengan 20 September 2023, dana beasiswanya akan disetorkan kembali ke kas daerah.
Selanjutnya untuk mengetahui apakah beasiswa sudah diterima, calon penerima beasiswa dapat mengecek melalui rekening bank masing-masing.
Penulis : Dian Nita Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV