> >

Referensi SNBP 2023, Ini Jurusan Paling Diminati di UI, UGM, ITS, Unpad dan UB pada SNMPTN 2022

Kampus | 21 Februari 2023, 09:55 WIB
Referensi SNBP 2023 Ini Jurusan Paling Diminati di UI UGM ITS Unpad dan UB pada SNMPTN 2022
Ilustrasi ospek Universitas Gadjah Mada (UGM). Berikut jurusan paling banyak peminat untuk referensi daftar SNBP 2023 (Sumber: Kagama)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) untuk masuk perguruan tinggi negeri (PTN) sudah dibuka pada 14-28 Februari 2023 mendatang.

SNBP adalah seleksi calon mahasiswa baru PTN yang berdasar kepada prestasi akademik dan portofolio prestasi non akademik siswa di tingkat SMA/MA/SMK.

Pendaftaran SNBP 2023 dilakukan melalui online di snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id oleh para siswa yang sudah terdaftar di PDSS dan dinyatakan eligible.

Saat mendaftar SNBP 2023, siswa juga harus memilih jurusan yang hendak didaftar di PTN incaran. Siswa bisa mengecek daya tampung prodi disetiap PTN untuk memprediksi tingkat persaingan. Berikut caranya.

Baca Juga: Diperpanjang, Ini Cara dan Ketentuan Mengisi PDSS oleh Sekolah untuk SNBP 2023

  • Kunjungi laman sidata-ptn-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
  • Log in menggunakan akun SNPMB 2023
  • Pilih PTN yang ingin diperiksa daya tampungnya
  • Pilih tombol "Lihat Prodi" pada PTN yang dituju
  • Selanjutnya akan ditampilkan informasi jumlah Prodi, daya tampung, hingga peminat tahun sebelumnya.

Ketua Umum Tim Penanggung Jawab SNPMB 2023 Prof. Mochamad Ashari beberapa waktu lalu mengatakan, saat memilih jurusan, siswa bisa memilih dua program studi (prodi) atau jurusan berbeda.

"Masih memungkinkan untuk diterima di pilihan kedua. Biasanya kuota jumlah yang diterima itu kecil, hanya 1/4 saja. Tidak diterima di pilihan pertama karena kuotanya sudah terpenuhi," kata Prof. Ashari dalam acara Sosialisasi Pendaftaran SNBP 2023 yang disiarkan langsung, Selasa (14/2/2022).

Jurusan Paling Diminati di UI, UGM, Unpad, ITS, dan UB

Sebelum mendaftar SNBP 2023 dan memilih jurusan, tidak ada salahnya untuk melihat apa saja jurusan yang paling banyak diminati di SNMPTN 2022 lalu. 

Berikut beberapa jurusan yang paling diminati di universitas negeri ternama Indonesia.

Baca Juga: Dibuka Hari Ini, Simak Cara Daftar SNBP 2023 di snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id

1. Universitas Indonesia (UI)

Prodi jurusan Saintek paling diminati: 

  • Pendidikan Dokter 
  • Ilmu Komputer 
  • Sistem Informasi 
  • Teknik Industri 
  • Farmasi 

Prodi jurusan Soshum paling diminati: 

  • Ilmu Hukum 
  • Ilmu Psikologi 
  • Manajemen 
  • Ilmu Komunikasi 
  • Akuntansi Baca

2. Universitas Gadjah Mada (UGM) 

Prodi jurusan Saintek paling diminati: 

  • Farmasi 
  • Kedokteran 
  • Teknologi Informasi 
  • Kedokteran Gigi 
  • Ilmu Komputer 

Prodi jurusan Soshum paling diminati: 

  • Manajemen
  • Psikologi
  • Akuntansi
  • Hukum 
  • Ilmu Komunikasi

3. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) 

Prodi jurusan paling diminati: 

  • Teknik Informatika
  • Sistem Informasi
  • Teknik Sistem Industri
  • Teknik Mesin
  • Teknik Sipil

4. Universitas Padjadjaran (Unpad) 

Prodi jurusan Saintek paling diminati: 

  • Ilmu Keperawatan
  • Farmasi
  • Psikologi
  • Pendidikan Dokter
  • Teknik Informatika

Prodi jurusan Soshum paling diminati: 

  • Manajemen
  • Ilmu Komunikasi
  • Ilmu Hukum
  • Akuntansi
  • Ilmu Hubungan Internasional 

5. Universitas Brawijaya

Jurusan paling banyak diminati:

  • Kedokteran
  • Ilmu Keperawatan
  • Ilmu Gizi
  • Teknik Informatika
  • Agribisnis 

Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU