> >

Catat, Ini Daftar BBM yang Bisa Dibeli Tanpa Pakai MyPertamina

News | 3 Juli 2022, 12:05 WIB
Foto ilustrasi stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU). Ternyata, masih ada sejumlah  bahan bakar minyak (BBM) yang bisa dibeli tanpa mendaftar MyPertamina. (Sumber: Kompas.com)

Pertamax Turbo merupakan bahan bakar untuk kendaraan bermesin bensin yang dikembangkan  Pertamina dan Lamborghini.

Pertamax Turbo juga menjadi produk unggulan Pertamina dengan RON tertinggi 98 yang disebut ramah lingkungan.

Baca Juga: Fahmy Radhi: Kalau Mypertamina Tidak Berfungsi, Bubarkan Saja (3) - NGOPI

3. Pertamax Racing

Pertamax Racing menjadikan mesin lebih responsive, lebih stabil, dan memiliki daya tahan yang tinggi, serta bersahabat dengan lingkungan.

Pertamax Racing memiliki oktan minimal 100 yang khusus diperuntukkan bagi kendaraan balap dan kendaraan yang memiliki kompresi mesin lebih tinggi dari 13:1.

4. Pertamina Dex

Ini merupakan bahan bakar diesel terbaik yang mampu menjadikan kinerja mesin lebih optimal, tangguh, dan bertenaga.

Pertamax Dex sangat disarankan untuk mesin diesel modern berteknologi Common Rail System yang membutuhkan bahan bakar berkualitas tinggi.

Baca Juga: Pertamina: Handphone Digunakan di Dalam Area SPBU Aman Kok, Asal ... (1) - NGOPI

5. Dexlite

Dexlite merupakan varian bahan bakar diesel terbaru dari Pertamina yang merupakan member terbaru dari Dex Series.

Selain ke-lima BBM di atas yang pembeliannya tak perlu menggunakan MyPertamina, pengendara sepeda motor juga bebas membeli BBM tanpa menggunakan aplikasi tersebut.

Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada

Sumber : Tribunnews, Kompas.com


TERBARU