> >

Lionel Messi Lontarkan Kemarahan usai Barcelona Gagal Jadi Juara La Liga

Kompas sport | 17 Juli 2020, 17:31 WIB
Penyerang Barcelona, Lionel Messi. (Sumber: Instagram@fcbarcelona)

BARCELONA, KOMPAS.TV - Barcelona akhirnya gagal menjadi juara La Liga, usai kalah dari Osasuna 2-1 di Camp Nou, Jumat (17/7/2020).

Hal itu membuat kapten Barcelona, Lionel Messi marah dan merasa harus ada perubahan di timnya.

Pada laga itu, Barcelona tertinggal lebih dulu setelah pemain Osasuna, Jose Arnaiz menjebol gawang Marc-Andre ter Stegen.

Baca Juga: Real Madrid Juara La Liga 2019/2020, Sergio Ramos: Musim yang Aneh

Namun, Messi bisa menyamakan kedudukan di menit ke-62. Kekalahan Barcelona akhirnya ditentukan oleh Roberto Torres jelang laga berakhir.

Padahal, Osasuna bermain dengan dengan 10 orang setelah Enric Gallego dikartu merah pada menit ke-77.

Hal itu jelas membuat Messi merasa kesal, karena sebenarnya mereka memiliki peluang menang cukup besar.

“Saya katakan kepada Anda jika sikap kami ini berlanjut, akan sulit melaju lebih jauh di Liga Champions, seperti saat gagal mempertahankan gelar La Liga,” tuturnya kepada Movistar.

Baca Juga: Barcelona Pastikan Tetap Kejar Lautaro Martinez

“Kami perlu mengubah beberapa hal jika ingin kembali baik, dan juga melihat diri kami sendiri. Kami kehilangan gelar karena kesalahan sendiri, bukan karena apa yang Real Madrid lakukan seperti yang diklaim orang banyak,” tambahnya.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV

Tag

TERBARU