> >

Marc-Andre ter Stegen Tak Akan Hengkang dari Barcelona di Akhir Musim

Kompas sport | 2 Juni 2020, 20:28 WIB
Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen. (Sumber: AP Photo/Bernat Armangue)

KOMPAS.TV - Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen menegaskan dirinya tetap akan bertahan dengan Blaugrana pada musim panas nanti.

Saat ini negosiasi kontrak antara Barcelona dan perwakilan Ter Stegen masih dilakukan.

Negosiasi tersebut sempat tersendat karena wabah Covid-19. Namun, Ter Stegen menegaskan dirinya belum akan pindah dari klub Ktalan tersebut.

Baca Juga: Barcelona Kejar Lautaro Martinez, Inter Milan: Bayar Klausul Pelepasannya

“Tak mungkin saya pergi dari Barcelona musim panas ini. Agen saya dan klub telah melakukan pembicaraan, namun virus Corona datang dan sekarang bukan waktu yang tepat untuk membicarakannya,” ujar Ter Stegen kepada Kicker.

“Saat ini ketika banyak orang yang mengkhawatirkan hidup mereka, kami memutuskan untuk menundanya. Tapi, saya merasa nyaman di kota ini, begitu juga dengan keluarga,” tambahnya.

Kontrak Ter Stegen bersama Barcelona baru akan habis pada musim panas 2022, meski begitu sudah banyak tim yang tertarik mendatangkan kiper asal Jerman tersebut.

Namun, dia merasa belum terpikir untuk hengkang. Apalagi, Ter Stegen merasa timnya tengah dalam kondisi terbaik di La Liga maupun Liga Champions.

Baca Juga: Setelah Miralem Pjanic, Barcelona Ingin Datangkan Mattia De Sciglio dari Juventus

La Liga dan Liga Champions memang dikabarkan bakal kembali dipertandingkan setelah sempat ditangguhkan karena wabah Covid-19.

“Pada level fisik, kami tengah berada di posisi teratas. Secara mental kami juga lebih fokus pada laga tersisa,” ujarnya.

“Laga tanpa penonton bukanlah sesuatu yang menarik. Tetapi, bola tetap akan menggelinding dan itulah yang membuat kami bersemangat,” lanjutnya.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU