> >

Tijjani Reijnders Bangga Adiknya Resmi Jadi WNI dan Bela Timnas Indonesia

Sepak bola | 1 Oktober 2024, 11:24 WIB
Pemain AC Milan asal Belanda, Tijjani Reijnders. (Sumber: Football Italia)

Erick mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo serta berbagai pihak yang membantu mempercepat proses tersebut.

"Saya berterima kasih kepada semua pihak, mulai dari Presiden Jokowi hingga instansi terkait, yang membantu percepatan proses naturalisasi ini," kata Erick.

Erick juga menjelaskan alasan pemilihan lokasi sumpah WNI Hilgers dan Eliano di Brussel. 

Menurutnya, hal ini dilakukan untuk menghindari kehilangan waktu, sehingga kedua pemain bisa langsung berlatih dengan Timnas Indonesia.

“Kami berharap keduanya sudah bisa bermain saat Timnas bertanding melawan Bahrain dan China,” harapnya.

Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding melawan Bahrain pada 10 Oktober 2024 di Jakarta, dan menghadapi China pada 15 Oktober 2024 di Qingdao Youth Football Stadium, Tiongkok. 

Baca Juga: Shin Tae-yong: Eliano Reijnders dan Mees Hilgers akan Gabung Melawan Bahrain dan China

 

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU