> >

Ini Kata Erick Thohir soal Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Sepak bola | 11 September 2024, 13:06 WIB
Proses naturalisasi dua pemain berdarah Belanda, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, untuk menjadi WNI agar bisa membela Timnas Indonesia, sedang berjalan. (Sumber: Instagram @erickthohir)

"Saya berharap mereka bisa bermain pada November. Kalau Oktober sepertinya sulit," ujar Shin di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (8/9/2024).

Timnas Indonesia mendapatkan lawan berat di dua laga awal Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia saat menghadapi Arab Saudi dan Australia.

Saat melawan Arab Saudi di Jeddah, Kamis (5/9/2024) lalu, Timnas Indonesia sukses mencuri satu poin setelah bermain imbang 1-1.

Tim asuhan Shin Tae-yong selanjutnya menjamu tim kuat lainnya yaitu Australia pada Selasa (10/9/2024) kemarin.

Meski mendapatkan tekanan hampir di sepanjang laga, Maarten Paes dan kawan-kawan bisa menjaga gawang dari kebobolan dan menyudahi laga dengan skor 0-0.

Dengan dua hasil imbang tersebut, Timnas Indonesia mengoleksi dua poin dan menempati posisi keempat di klasemen sementara Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

Baca Juga: Prediksi Peringkat FIFA Timnas Indonesia, Tim Garuda Naik ke Posisi 129

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU