Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Sajikan Duel Klasik Man Utd vs Liverpool
Sepak bola | 30 Agustus 2024, 12:42 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pertandingan klasik Manchester United vs Liverpool akan tersaji dalam rangkaian jadwal Liga Inggris 2024-25 pekan ke-3 yang bergulir mulai Sabtu (31/8/2024).
Duel Man Utd vs Liverpool akan berlangsung di Stadion Old Trafford pada Minggu (1/9/2024) pukul 22.00 WIB.
Untuk sementara, Liverpool punya posisi yang lebih baik di papan klasemen dibandingkan Man Utd.
The Reds berhasil selalu menang dalam dua pekan sebelumnya dan bertengger di posisi keempat klasemen dengan koleksi 6 poin.
Baca Juga: Man United Kalah dari Brighton, Erik ten Hag: Kami Seharusnya Bisa Raih Hasil Imbang
Sedangkan Man United berada di peringkat ke-11 klasemen dengan torehan 3 poin dari 2 laga.
Pada pertandingan pekan lalu, Setan Merah menelan kekalahan dramatis 1-2 dari tuan rumah Brighton & Hove Albion.
Terlebih, Man United punya catatan buruk saat berjumpa Liverpol di ajang Liga Inggris. Dari total 12 pertemuan terakhir, Man United hanya sanggup menang satu kali; 5 kali imbang, dan 6 kali kalah.
Laga lain yang patut disimak adalah duel Arsenal vs Brighton yang bertempat di Stadion Emirates, Sabtu (31/8) pukul 18.30 WIB.
Baik Arsenal maupun Brighton masih menjaga rekor sempurna di Premier League musim ini. Arsenal yang berada di peringkat ketiga klasemen, hanya kalah dalam agresivitas gol dari Brighton.
Baca Juga: Arne Slot Ungkap Alasan Datangkan Federico Chiesa ke Liverpool
Soal peluang menang, Arsenal masih lebih difavoritkan jika menilik rekor beberapa pertemuan terakhir.
The Gunners berhasil tiga kali menang dalam empat duel terakhir kontra The Seagulls di Liga Inggris.
Untuk selengkapnya, berikut jadwal lengkap pertandingan pekan ketiga Liga Inggris yang dimulai Sabtu.
Jadwal Liga Inggris 2024-25 Pekan ke-3
Sabtu, 31 Agustus 2024
- 18:30 WIB - Arsenal vs Brighton
- 21:00 WIB - Brentford vs Southampton
- 21:00 WIB - Everton vs Bournemouth
- 21:00 WIB - Ipswich Town v Fulham
- 21:00 WIB - Leicester City vs Aston Villa
- 21:00 WIB - Nottingham Forest vs Wolverhampton
- 23:30 WIB - West Ham vs Manchester City
Minggu, 1 September 2024
- 19:30 WIB - Chelsea vs Crystal Palace
- 19:30 WIB - Newcastle vs Tottenham
- 22:00 WIB - Manchester United vs Liverpool
Klasemen Liga Inggris 2024-25
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Premierleague.com