> >

Ragnar Oratmangoen Resmi Gabung ke Klub Belgia FC Dender

Sepak bola | 14 Agustus 2024, 14:02 WIB
Temain depan Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen yang mencetak gol di laga debutnya melawan Vietnam. (Sumber: Instagram @timnas.indonesia)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Penyerang Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen resmi melanjutkan kariernya di klub Belgia, FC Dender.

"Dengan senang hati, kami mengumumkan kedatangan Ragnar Oratmangoen, seorang gelandang yang akan bergabung dengan kami hingga 2026," tulis pernyataan resmi klub, Selasa (13/8/2024). 

Ini merupakan kesempatan perdana Ragnar bermain di luar Belanda. Sepanjang kariernya, Ragnar hanya pernah membela klub-klub Belanda macam NEC Nijmegen, TOP Oss, SC Cambuur, Go Ahead Eagles, FC Groningen, dan Fortuna Sittard.

Musim lalu bersama Fortuna Sittard di Eredivisie Belanda, Ragnar tampil sebanyak 31 kali dengan sumbangan 1 assist. 

Baca Juga: Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott Bergabung ke Blackpool FC sebagai Pemain Pinjaman

Adapun, FC Dender EH adalah tim promosi Belgian Jupiler Pro League 2024-24 (divisi teratas Liga Belgia). 

Mereka berhasil promosi sebagai runner up Challanger Pro League musim lalu, menemani sang kampiun, Beerschot. 

Di Jupiler Pro League 2024-25, Dender EH sudah bermain sebanyak 3 kali. Dari total penampilan tersebut, anak asuh Vincent Euvrard menempati peringkat kedua klasemen sementara dengan perolehan 7 poin dari 2 kali menang dan 1 seri). 

Pada akhir pekan ini, klub milik pengusaha Indonesia Sihar Sitorus ini akan kembali berlaga dengan melawan Sint-Truidense V.V. di Stadion Stayen, Sabtu (17/8) pukul 23.15 WIB.

Baca Juga: Lille Singkirkan Fenerbahce dari Liga Champions, "The Special One" Jose Mourinho Gagal ke Play-off

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU