> >

Link Live Streaming Indonesia vs Vietnam di AVC Challenge Cup 2024, Mulai Jam 09.00 WIB

Sports | 26 Mei 2024, 08:51 WIB
Timnas Voli Putri Indonesia. (Sumber: Asian Volleyball Confederation)

MANILA, KOMPAS.TV - Timnas voli putri Indonesia sudah tak memiliki ambisi apa pun saat menghadapi Vietnam di AVC Challenge Cup 2024.

Indonesia vs Vietnam akan dilakoni di Rizal MemorialSport Complex, Manila, Filipina, Minggu (26/5/2024).

Pertandingan akan dimulai jam 09.00 WIB, dan link live streaming Indonesia vs Vietnam akan disertakan di akhir artikel.

Baca Juga: Jelang Princess Cup 2024 di Thailand, PBVSI Panggil 12 Pemain

Timnas voli putri Indonesia sendiri sudah dipastikan gagal ke semifinal AVC Challenge Cup 2024.

Kekalahan dari Kazakhstan, Sabtu (25/5/2024) di laga Pool B telah mengubur harapan Tim Merah Putih ke empat besar turnamen.

Hasil tersebut membuat timnas voli putri Indonesia gagal menyamai pencapaian tahun lalu, ketika berhasil hingga partai puncak.

Setelah menghadapi Vietnam, timnas voli putri Indonesia akan melakoni perebutan tempat kelima dan kedelapan.

Meski begitu pertandingan ini diyakini akan berlangsung lama, mengingat rivalitas di Asia Tenggara.

Apalagi, Vietnam yang mengalahkan Indonesia pada perebutan juara AVC Challenge Cup tahun lalu.

Meski begitu, pada komposisi pemain saat ini Indonesia sama sekali tak diperkuat pemain seperti tahun lalu.

Timnas voli putri Indonesia saat ini diperkuat oleh sejumlah pemain muda.

Bahkan pemain tertua di tim Bela Sabrina, baru berusia 21 tahun.

Baca Juga: Sudah Mulai! Link Live Streaming Indonesia Vs Kazakhstan di AVC Challenge Cup 2024

Tak ayal, Indonesia diyakini bakal kesulitan dalam menghadapi Vietnam, yang masih diperkuat pemain terbaiknya.

Peluang melakukan pembalasan pun diyakini sulit terjadi.

Meski begitu, setidaknya bisa ada pelajaran yang diraih tim muda besutan Pedro Lilipaly itu, untuk perkembangan dan pengalaman mereka.

LINK LIVE STREAMING

Berikut ini link live streaming Indonesia vs Vietnam.

DI SINI

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU