Timnas U23 Indonesia vs Irak, Mental Jadi Kunci Utama Kemenangan
Sepak bola | 2 Mei 2024, 19:57 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas U23 Indonesia bakal menghadapi Irak dalam laga perebutan juara ketiga Piala Asia U23 2024, Kamis (2/5/2024) malam ini.
Menurut pengamat sepak bola Sapto Haryo Rajasa, mental menjadi hal yang paling utama untuk memenangi pertandingan.
Menurutnya, mental yang kuat merupakan kunci kemenangan Indonesia ketika menghadapi Australia, Yordania, dan Korea Selatan.
"Kata kunci yang paling pas itu memang mental ya. Kita bicara mental, kita bicara mindset. Karena itu yang menjadi modal kita bisa menang lawan Australia, Yordania, dan Korea Selatan," kata Sapto dalam program Kompas Petang, Kamis.
"Di atas kertas, mereka kan di atas kita semua itu. Cuman, dengan mentalitas yang bagus, dengan mindset bahwa kita bisa mengalahkan mereka, itu yang membuat tim kita bermain lepas dan cukup optimal," ujarnya.
Lebih lanjut, Sapto meminta pemain Timnas U23 Indonesia untuk melupakan kekecewaan usai kalah dari Uzbekistan di semifinal.
Selain itu, penggawa Garuda Muda juga harus berpikir positif ketika masuk ke lapangan. Ia menilai hal itu lebih penting daripada mengkhawatirkan masalah lain termasuk kepemimpinan wasit.
Baca Juga: Timnas U23 Indonesia vs Irak Malam Ini, 6.000 Suporter Garuda Siapkan Kejutan di Dalam Stadion
Sapto juga menilai Irak bukan tim yang tidak bisa dikalahkan, mengingat Thailand juga bisa meraih kemenangan saat melawan Ali Jasim dan kawan-kawan di penyisihan grup.
"Yang lebih penting adalah bagaimana kita bermain," lanjutnya.
"Irak dikalahkan Thailand, lawan Tajikistan kemasukan dua gol dan juga lawan Arab Saudi kemasukan. Itu artinya tim ini bisa dibobol dan kita punya kemampuan untuk melakukan itu," ucapnya.
Apalagi Timnas U23 Indonesia juga akan kembali diperkuat Rafael Struick yang pastinya menambah daya serang pasukan Shin Tae-yong.
Laga perebutan tempat ketiga Piala Asia U23 2024 antara Timnas U23 Indonesia vs Irak bakal digelar pada Kamis malam pukul 22.30 WIB.
Duel ini sekaligus menjadi perebutan tiket lolos langsung untuk tampil pada Olimpiade Paris 2024.
Peringkat ketiga di Piala Asia U23 2024 berhak berlaga di Olimpiade dan akan menempati grup B, yang dihuni Argentina, Maroko, dan Ukraina.
Sementara tim yang kalah dalam perebutan tempat ketiga akan memainkan laga play-off melawan peringkat keempat di Piala Afrika U23 2024, Guinea, yang direncanakan bergulir di Paris, 9 Mei mendatang.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U23 Vs Irak Jam 22.30 WIB: Upaya Terakhir Langsung ke Olimpiade
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV