Pelatih Yordania Sesumbar Kantongi Taktik untuk Tekuk Timnas U23 Indonesia
Sepak bola | 21 April 2024, 14:46 WIBDOHA, KOMPAS.TV - Pelatih Yordania U23, Abdullah Abu Zema sesumbar punya taktik yang efektif untuk mengalahkan Timnas U23 Indonesia dalam laga pamungkas Grup A Piala Asia U23 2024.
Bentrok Indonesia vs Yordania ini bakal berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar pada Minggu (21/4/2024) pukul 22.30 WIB.
Hasil dari duel ini akan menentukan kelolosan kedua kesebelasan ke babak perempat final.
Untuk sementara, Indonesia berada di peringkat kedua klasemen Grup A dengan perolehan 3 poin dari 2 laga. Garuda Muda unggul 2 angka dari Yordania (1 poin).
Meski demikian, Yordania bisa lolos ke perempat final jika sukses mengalahkan Indonesia.
Baca Juga: Skenario Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U23 2024
Abu Zema mengatakan, Indonesia U23 adalah tim dengan organisasi yang sangat bagus.
Tetapi, pelatih 48 tahun itu mengaku tahu resep untuk meredam Garuda Muda.
"Indonesia terorganisir dengan baik dan berkembang dengan bagus. Sebelum turnamen, saya katakan mereka tim yang bagus. Mereka telah mengalahkan Australia, yang menurut saya memang hasil yang pantas," kata Abu Zema, Sabtu (20/4) dikutip dari situs resmi AFC.
"Dari performa yang saya lihat, saya yakin kami akan siap dengan semangat yang sama," tegasnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia U23 Dapat Kabar Buruk di Tengah Persiapan Lawan Yordania, Ada Apa?
Apabila Yordania wajib menang untuk lolos ke babak selanjutnya, Indonesia bisa lolos dengan hasil imbang.
Namun, Indonesia juga perlu berharap kepada hasil laga Grup A lain antara Qatar vs Australia.
Jika Qatar menang, Indonesia akan lolos sebagai runner up Grup A.
Jika Australia menang atas tuan rumah, Indonesia juga bakal tetap lolos lewat keunggulan head to head.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV/the-afc.com