> >

Piala Asia 2023: Marselino Cetak Gol Kejutan, Babak Pertama Berakhir 1-2 untuk Irak

Sepak bola | 15 Januari 2024, 22:38 WIB
Marselino Ferdinan saat mencetak gol ke gawang Vietnam, Minggu (18/9/2022). (Sumber: Instagram @pssi)

Meskipun demikian, serangan Irak akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-17, dengan Muhanad Ali mencetak gol setelah merebut bola dari Elkan Baggott.

Gol tersebut mengganggu koordinasi para pemain timnas Indonesia, yang mengakibatkan pertahanan Garuda terus mendapat tekanan.

Meskipun Rafael Struick sempat berusaha memanfaatkan kecepatan dan kekuatannya untuk membongkar pertahanan Irak, upayanya berhasil dibendung oleh barisan belakang Singa Mesopotamia.

Namun, Indonesia membuat kejutan indah. Skuad Garuda menyamakan kedudukan pada menit ke-37, saat Marselino Ferdinan menuntaskan umpan mendatar Yakob Sayuri dari sisi kiri pertahanan Irak. 

Gol ini membuat skor menjadi 1-1, membawa harapan bagi timnas Indonesia dalam pertandingan tersebut.

Setelah itu tidak ada serangan dari kedua tim yang mampu menghasilkan gol

Tetapi pada menit tambahan waktu, Indonesia kembali dibobol oleh lawan lewan Osama Rashid di menit 45+7. Alhasil babak pertama berakhir dengan skor 1-2.

Baca Juga: Presidiksi Pertandingan Timnas "Garuda" Indonesia Vs "Singa" Irak di Piala Asia

Penulis : Kiki Luqman Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU